K-Entertainment - 31 May 2023

Idaman Semua Orang, Ini 4 Karakter Pria yang Green Flag di Drama Korea

Dina Pangestu - 31 May 2023
Idaman Semua Orang, Ini 4 Karakter Pria yang Green Flag di Drama Korea

Semua orang mungkin setuju kalau standar pasangan ideal telah meningkat berkat drama Korea. Banyak drakor yang menampilkan karakter pria yang bisa dibilang green flag yang selalu menunjukkan kasih sayang dan ketulusan pada pasangannya. 

Karakter pria di drakor yang baik dan gak mempunyai sifat yang bermasalah dalam diri mereka membuat mereka semakin diinginkan semua orang. Berikut K-Hub rangkum karakter pria yang green flag di drama. Penasaran kan siapa aja? Scroll ke bawah yuk!

Sumber foto: Google

1. Ri Jeong-Hyuk - Crash Landing on You

‘Crash Landing on You’ merupakan drama yang banyak ditonton oleh penonton internasional. Drama ini menarik perhatian banyak orang karena mengisahkan tentang jalinan asmara yang mengambil setting di Korea Utara dan Korea Selatan.

Baca Juga: Ini 5 Mantan Trainee Idol yang Berkiprah Jadi Artis Drama, Salah Satunya Seorina

Gak hanya menampilkan akting memukau dari Son Ye-Jin sebagai Yoon Se-Ri, Hyun Bin berhasil mencuri perhatian karena perannya sebagai Ri Jeong-Hyuk. Ri Jeong-Hyuk adalah seorang prajurit Korea Utara yang sangat kuat dengan sisi lembut yang tersembunyi.

Para penonton bisa melihat sisi penuh cinta dan perhatian saat jiwa prajurit dalam dirinya memudar. Perhatiannya pada Yoon Se-Ri membuat penonton tersihir dengan karakternya.

Sumber foto: Soompi

2. Kim Seon-U - Thirty-Nine

Karakter Kim Seon-U diperankan oleh Yeon Woo-Jin, dalam drama ‘Thirty-Nine’. Drama ini menceritakan soal tiga sahabat perempuan yang berusia 39 tahun. Kim Seon-U hadir yang menyeimbangkan kekacauan hidup Cha Mi-Jo (Son Ye-Jin). Sifat pengertiannya ditunjukkan melalui perilakunya.

Kim Seon-U bahkan gak pernah memaksa Mi-Jo untuk menceritakan masalah yang dihadapinya, tapi ia selalu jadi orang pertama yang menghiburnya. Ia juga selalu memberikan ruang saat Mi-Jo membutuhkannya.

Sumber foto: Google

3. Lee Su-Ho - True Beauty

Cha Eun Woo dikenal sebagai soft boy dan aktor tampan itu memerankan karakter Lee Su-Ho yang spektakuler, cerdas, dan diidamkan dalam ‘True Beauty’. Lee Su-Ho merupakan orang yang selalu menilai orang berdasarkan kepribadian mereka dan bukan dari penampilannya.

Baca Juga: Keren! Ini 5 Artis Korea yang Merambah ke Dunia Hollywood, Salah Satunya Park Seo Joon

Kasih sayangnya kepada Im Ju-Kyung (Mun Ka-Young) gak pernah berhenti, bahkan setelah ia mengetahui kalau Ju-Kyung menggunakan riasan untuk menyembunyikan wajah aslinya. Perhatian dan keikhlasan yang ditunjukkan pada Ju-Kyung membuat semua orang ingin punya sosok pasangan seperti Su-Ho dalam kehidupan mereka.

Sumber foto: MyDramaList

4. Lee Jun-Ho - Extraordinary Attorney Woo

Lee Jun-Ho merupakan karakter yang diperankan oleh Kang Tae Oh dalam drama ‘Extraordinary Attorney Woo’. Lee Jun-Ho menjadi sosok idaman di Hanbada law firm. Ia jatuh hati dengan rekan kerjanya yang mengidap autis bernama Woo Young-Woo (Park Eun Bin).

Baca Juga: Drama ‘Doctor Cha’ Sukses Besar, Para Pemain Serta Kru Dapat Hadiah Liburan Gratis!

Melalui perilaku Young-Woo yang aneh dan obsesinya dengan segala jenis paus, Jun-Ho selalu ada di sisinya. Yang paling menyentuh dari karakter Jun-Ho adalah ia jatuh cinta bukan karena kasihan pada Young-Woo, sebaliknya ia menunjukkan rasa tulusnya pada Young-Woo. Bentuk love language yang ditunjukkan Jun-Ho adalah ia selalu mendengarkan cerita Young-Woo dan membantunya melewati pintu putar.

Itulah keempat karakter pria green flag di drama. Karakter pria di drama apa yang menjadi favoritmu nih Teman iStyle? Komen di bawah ya!

Comments

You must Register or Login to post a comment.