Lifestyle - 05 February 2022

Merayakan Hari Imlek, Di Korea Biasanya Makan Makanan Ini Lho!

Berlin Belladina - 05 February 2022
Merayakan Hari Imlek, Di Korea Biasanya Makan Makanan Ini Lho!

Hari perayaan Imlek dirayakan oleh beberapa negara besar di Asia termasuk Indonesia, China dan tentunya Korea Selatan. Kalau di Korea Selatan, perayaan Imlek disebut Seollal (설날) yang artinya Korean New Year.

Di Korea memiliki beberapa tradisi juga di setiap perayaan Imlek bareng keluarga, kayak mudik ke rumah orang tua, bermain permainan tradisional dan makan makanan tradisional khas Korea. Bukan kue keranjang, opor atau rendang, inilah makanan khas yang biasa dimakan orang Korea di hari perayaan Imlek!

Sumber foto: Google

Yakgwa

Yakgwa atau juga biasa disebut gwajul merupakan cemilan tradisional khas yang biasa disajikan pas Imlek. Yakgwa merupakan dessert yang dibuat dari tepung gandum dan minyak wijen dengan bentuk tradisional seperti bunga.

Setelah digoreng, Yakgwa ini dibumbui dan disiram dengan sirup manis madu. Kue ini ternyata memiliki arti, yaitu gula-gula obat, karena dulunya madu dianggap sebagai obat kesehatan di Korea Teman iStyle.

FYI, bahan-bahan untuk membuat Yakgwa dulunya sangat berharga dan mahal, serta biasanya dinikmati sama masyarakat kelas atas di saat hari perayaan. But now everyone can taste it. 

Sumber foto: Google

Rice Cake Soup (Tteokguk)

Masyarakat Korea selalu makan rice cake soup atau tteokguk di setiap perayaan Imlek. Tteokguk penting banget nih Teman iStyle di hari Imlek, di Korea makan rice cake berbentuk panjang disimbolkan kesehatan dan umur panjang.

Baca Juga:

Year of Tiger, Mengenal Lebih Dalam Zodiak Korea Yuk!

Warna putih nya melambangkan tahun yang cerah, lalu bentuk potongannya seperti lontong diartikan sebagai kemakmuran dan kekayaan. Beberapa bilang kalau kamu mengonsumsi tteokguk bikin kamu setahun lebih tua, alasannya karena ada nama lain buat tteokguk ini yaitu Chum Se Byeong yang artinya rice cake yang memberi kamu umur tambahan.

Sejak saat itu, orang tua suka nanya umur anak-anak dengan “berapa banyak mangkuk rice cake soup yang kamu makan?”.

Sumber foto: Google

Kkochijeon

Teman iStyle pencinta makanan Korea pasti udah gak asing sama jeon, jeon merupakan semacam pancake yang dibuat menggunakan daging dan sayuran. Nah kalau Kkochijeon disajikan secara spesial menggunakan daging ham, sayuran dan crab stick yang dibentuk seperti sate gitu.

Baca Juga:

Cobain Tips Cantik Dari Dalam Lewat Makanan ala Artis Korea!

Disajikan dalam bentuk sate untuk menampilkan 5 layer warna berbeda, dan kalau ngomongin perayaan hari libur di Korea pasti langsung ingat dengan jeon. Cara bikinnya juga mudah kok, kamu bisa coba di rumah cuman mempersiapkan makanan yang berwarna kayak sayur lobak, crab stick, daging marinasi, dan daun bawang.

Lalu diolesi dengan telur dan tepung, setelah itu dipanasi di atas teflon yang udah diberi sedikit minyak. Voila jadi deh!

Sumber foto: Google

Japchae

Kalau dilihat japchae ini memang kayak bihun sayur gitu di Indonesia, tapi sebenarnya berbeda dengan bihun. Japchae adalah mie dari bahan tepung ubi jalar dengan sayur dan daging.

Baca Juga:

Resep Makanan dari Kpop Idol, Yuk Coba Bikin Di Rumah!

Makanan satu ini one of the best Korean dishes dan paling populer lho, kamu udah pernah coba belum Teman iStyle? Di setiap pertemuan acara perayaan termasuk Imlek, makanan Korea japchae ini gak boleh terlewat.

Rasa kenyal, manis dan gurih campur jadi satu, so yummy. Japchae saat ini gak hanya populer di Korea tapi di beberapa negara lainnya termasuk Indonesia karena rasanya yang mudah diterima oleh banyak orang.

Sumber foto: Google

Galbijjim

Di Indonesia perayaan hari besar identik dengan daging rendang, di Korea ada ciri khas juga nih ala-ala daging yaitu galbijjim. Galbijjim atau semur iga juga gak boleh ketinggalan nih di hari perayaan, gak cuman pas Imlek atau hari besar keagamaan aja, pas hari ulang tahun pun galbijjim selalu tersedia di Korea Selatan.

Galbijjim dibuat menggunakan daging, mie bihun, sayur dan kuah yang telah dibumbui. Kuah bumbu galbijjim mirip-mirip dengan saus bulgogi Teman iStyle, tapi lebih manis sedikit. Daging lembut galbijjim paling enak dikonsumsi sama nasi panas, jadi laper ya ngebayanginnya.

Nah itulah beberapa makanan yang biasa disantap orang Korea saat perayaan Imlek. Kamu bisa lho beli bahan-bahannya di iStyle.id langsung diantar ke rumah mu yang pasti aman, nyaman dan banyak promonya!

 

Comments

You must Register or Login to post a comment.