Halo Teman iStyle.
Belakangan ini, pulasan under eye blush kembali teen di Korea, nih. Selain membuat pipi makin merona, riasan ini juga bikin wajahmu makin segar.
Saking trennya, beberapa idol wanita Korea juga mengenakannya. Kira-kira seperti apa ya inspirasi under eye blush a la idol K-Pop?
Biar gak penasaran, yuk sama-sama simak ulasannya di bawah ini!
Sumber Foto: Google
Look yang pertama datang dari Jeon Somi. Buat menirunya, kamu bisa mengaplikasikan blush berwarna neon peachy di bawah mata.
Buat melengkapinya, kamu bisa menggunakan eyeshadow dan lip tint warna natural kesukaanmu. Gak hanya terlihat fresh, make up ini juga cocok dipakai di suasana santai.
Sumber Foto: Google
Selanjutnya ada gaya makeup Y2K a la Choi Yena. Pertama-tama, kamu bisa memulas eyeshadow berwarna dusty pink di bawah mata.
Buat bagian kelopak matanya, kamu bisa memulas eyeshadow berwarna gelap untuk gaya smoky eyes. Jangan lupa juga untuk melengkapinya dengan eyeliner bergaya wing, ya, Teman iStyle.
Sumber Foto: Google
Berikutnya, ada Karina dengan tampilan yang gak kalah segar, nih. Di look kali ini, pipi Karina terlihat makin merona dengan blush under eye-nya yang berwarna pink dan memberikan highlight yang jelas.
Buat eyeshadow-nya sendiri, Karina juga memulas warna serupa dengan riasan tanghulu lips yang manis.
Sumber Foto: Google
Jisoo juga gak mau kalah memamerkan makeup-nya yang merona, nih. Mirip dengan Karina, Jisoo juga menggunakan shade blush warna merah muda.
Bedanya, di bagian bibir, Jisoo memilih lipstik dengan shade pink natural. Begitu juga dengan eyeshadow-nya, nih.
Sumber Foto: Google
Lalu, ada Winter aespa yang juga tampil dengan under eye blush yang fresh. Berbeda dari look sebelumnya, Winter menggunakan warna peach yang lebih vibrant di riasannya.
Begitu juga dengan warna lipstik dan eyeshadow-nya nih. Sebagai kejutan, Winter juga mempercantiknya dengan face decoration berbentuk permata yang cantik.
Sumber Foto: Google
Terakhir, ada Taeyeon dengan makeup yang gak kalah cantik nih. Di look ini, Taeyeon memilih warna krem nude sebagai warna under eye blush-nya.
Buat bibirnya sendiri, dia memulasnya dengan shade lipstik warna cokelat yang tegas. Gak lupa, di bagian eyeshadow dia memulas warna nude brown biar tampilannya makin senada.
Itu dia tadi inspirasi under eye blush a la idol Korea yang bisa kamu tiru. Kamu juga bisa menemukan berbagai makeup dan skincare favoritmu di iStyle.id. Kebetulan lagi ada Korea Beauty Fair, nih.
Kamu bisa dapetin discount up to 90% dan extra up to 100 K per item-nya. Yuk cus checkout wishlist-mu!
Comments
You must Register or Login to post a comment.