Fashion - 27 September 2018

Cobain Deh Cara Membersihkan Makeup ala Cewek Korea Ini!

Admin - 27 September 2018
Cobain Deh Cara Membersihkan Makeup ala Cewek Korea Ini!
Salah satu penyebab kulit berjerawat yang paling umum adalah karena kulit wajah belum benar-benar bersih dari penggunaan makeup. Kerap kali sisa makeup di wajah masih belum bersih maksimal, padahal sudah pakai micellar water! Kenapa? Karena pada dasarnya micellar water itu hanya untuk second cleanser, bukan single step untuk membersihkan wajah dari sisa makeup, debu polusi dan kotoran. Terkesan sepele sih, tapi efek yang ditimbulkan bisa jadi sangat besar lho! Nah, gak mau menyesal di kemudian hari kan? Cobain deh cara membersihkan makeup ala cewek Korea yang akan aku share di bawah ini, supaya kulit kalian terbebas dari jerawat! Coba bayangin deh, untuk makeup'an setiap pagi atau setiap mau beraktivitas kamu harus menghabiskan waktu berapa menit? Umumnya 30-45 menit kan? Ayo ngaku hahaha. Nah, kalau untuk makeup saja butuh waktu sekitar lebih dari 30 menit sendiri, masa sih membersihkan wajah dari sisa makeup yang hanya membutuhkan waktu 10 menit saja pakai malas-malasan? Teknik atau cara membersihkan wajah ala wanita Korea yang akan aku share ini lebih dikenal dengan teknik 4:2:4. Angka 4:2:4 ini merupakan total menit yang dibutuhkan dalam tiap step dari total 3 steps untuk membersihkan wajah. Yuk kita langsung mulai saja!

4 Menit Pertama : Gunakan Cleansing Oil!

Penggunaan cleansing oil di Indonesia memang gak setenar micellar water, tapi percaya deh! Membersihkan wajah dari sisa makeup, kotoran dan debu menggunakan cleansing oil selama 4 menit, akan membuat kelembaban kulit tetap terjaga dan pastinya kulit akan bersih maksimal! Mungkin belum banyak produk cleansing oil yang beredar di pasaran! Tapi kalian bisa coba  Langsre Amettie cleansing oil. FYI, cleansing oil ini masih 1 produksi dengan April Skin, SomebyMi, dll. Atau kalau kalian gak mau ribet, bisa juga loh menggunakan virgin coconut oil (VCO), minyak zaitun, olive oil atau baby oil.

2 Menit Berikutnya : Bersihkan dengan Facial Wash

Untuk step berikutnya, pastikan untuk membersihkan wajah menggunakan sabun pembersih wajah yang biasa digunakan. Fungsinya pasti kalian sudah aware dong ya? Tentunya untuk membersihkan sisa makeup yang belum terangkat sempurna, saat dibersihkan dengan cleansing oil pada langkah pertama tadi! Oh ya, pastikan kamu menggunakan sabun wajah yang memang sudah cocok dan sesuai dengan tipe, jenis dan kondisi kulit kamu ya! Satu lagi! Pastikan untuk melakukan step ini selama 2 menit ya. Supaya kotorannya terangkat dengan maksimal. Selain itu juga agar tingkat kelembaban kulit tetap terjaga dan kulit wajah tidak akan terlihat kusam lagi deh.

BACA JUGA : 

Gemas! Pembersih Wajah Ini Punya Bentuk Kayak Telur

5 Essential Oil Untuk Kulit Wajah Lebih Sehat dan Flawless

Kebiasaan Sehari-hari yang Membuatmu Tampak Cantik Alami

4 Menit Terakhir : Bilas Wajah Sampai Bersih!

Nah! Di step yang terakhir ini, tidak boleh terlewatkan. Sisa busa dari facial wash, harus dibersihkan dengan maksimal sampai tidak ada lagi busa yang tersisa. Caranya adalah dengan  membasuh wajah dengan air hangat (suam-suam kuku) selama 2 menit pertama, kemudian dilanjutkan dengan membasuh wajah menggunakan air dingin selama 2 menit terakhir. Tujuannya adalah untuk menutup kembali pori-pori di wajah. Total waktu yang dibutuhkan secara keseluruhan untuk melakukan proses membersihkan makeup di wajah ala wanita Korea adalah 10 menit saja! Eits, cukup 10 menit saja kok! Gak masalah dong efeknya akan berpengaruh besar untuk kecantikan kulit. Setuju? [caption id="attachment_11155" align="aligncenter" width="800"]Langsre Langsre, IDR 259,000[/caption]

Sumber: https://blog.istyle.id/mau-bebas-jerawat-cobain-deh-cara-membersihkan-makeup-ala-cewek-korea-ini/

Comments

You must Register or Login to post a comment.