Tips & Trick - 11 March 2017

Creating Skater Style

Admin - 11 March 2017
Creating Skater Style

Pernah lihat skaterboarders? Asik banget deh ngelihat gaya mereka yang berselancar di skate parks. Ada beberapa fashion item yang identik dengan mereka. Keren? Jelas. Bahkan brand kenamaan seperti Volcom dan Vans meluncurkan koleksi clothing yang didedikasikan buat skateboarders ini. Apa aja ya item yang identik dengan skateboarders? Check below!

Snapback

Topi ini bisa digunakan untuk melindungi wajah dan kulit kepala dari teriknya sinar matahari. Nah, buat skaters yang rambutnya gondrong, snapback bisa dimanfaatin biar rambut gampang diatur. Snapback ada dua jenis, warna solid dan multicolored. Beberapa brand juga mencetak namanya dengan ukuran besar di bagian depan. Biasanya snapback dipakai dengan posisi facing backward.

Footwear

Skateboarding membutuhkan kekuatan kaki. Untuk mensupport kaki, para skaters butuh sepatu yang bantalannya nyaman, tapi juga stylish. Ada sneakers dengan model high top, laced, dan slip on. Biar kaki nggak lecet, gunakan kaos kaki. Anything can work as long as you are comfortable!

Hoodie

Skateboarders will never be seen without this one! Hoodie nggak hanya cocok dijadikan lounge wear, tapi juga jadi seragam buat para skateboarders. Nggak hanya buat gaya aja lho, hoodie bisa bikin badan jadi hangat saat kita latihan skate pada sore atau malam hari. We get the functionality and the fashion in one package.

T-shirt

Di negara beriklim tropis seperti Indonesia, t-shirt adalah pilihan paling tepat untuk digunakan sehari-hari, termasuk untuk skateboarding. Bahan yang mudah menyerap keringat pada t-shirt, membuatnya sangat nyaman dipakai. Dengan opsi warna dan print yang beragam, t-shirt is a staple in everyone’s wardrobe. We all can agree on this.

Kemeja

Bukan kemeja formal yang dipakai untuk melamar kerja ya. Kemeja yang biasa digunakan para skaters adalah kemeja kotak-kotak dengan lengan panjang. Ini bisa jadi alternatif kalau udara mulai dingin dan kita nggak mau pakai pakaian berlapis-lapis. Meski begitu, nggak ada salahnya kalau bikin layer antara t-shirt dan kemeja. Pilih t-shirt simpel tanpa motif yang overwhelming. Stick to solid colors like grey or black. Okay, lima items tadi nggak asing di lemari kita kan? Sekarang, tinggal combine aja untuk create gaya skateboarders. What do you think?

Comments

You must Register or Login to post a comment.