Beauty - 16 November 2022

Rahasia Awet Muda Bak Seleb Korea dengan UNIQUEMI produk dari Pulau Jeju

Neng Osa Nurohmah - 16 November 2022
Rahasia Awet Muda Bak Seleb Korea dengan UNIQUEMI produk dari Pulau Jeju

Memiliki wajah cerah dan awet muda tentu menjadi impian semua orang. Teman iStyle juga pasti mau kan memiliki kulit wajah yang sehat, cerah, dan awet muda bak seleb Korea? 

UNIQUEMI hadir dan dikenal sebagai skincare Korea yang difermentasi dan dibuat oleh alam Jeju. Pulau Jeju dikenal karena keindahan alam dan suasananya yang asri. Produk UNIQUEMI terbuat dari sebagian bahan alami yang bagus untuk kulit. Kandungan dalam produk ini juga dapat membantu menunda penuaan dini loh, Teman iStyle. 

Yuk, simak produk apa aja yang menjadi rahasia awet muda bak seleb Korea.

Baca juga: Sempat Viral! Kenalan dengan Teknik Jello Skin yang Bikin Kulit Glowing

Sumber foto: Katalog iStyle

UNIQUEMI Cenigia Concentrate Wild Ginseng Ampoule

UNIQUEMI Cenigia Concentrate Wild Ginseng Ampoule terbuat dari 84% bahan alami diantaranya adalah chondrus, ekstrak tebu, ekstrak akar ginseng liar, ekstrak fermentasi lactobacillus, ekstrak lactobacillus, centella asiatica, asam xymenynic, ceramide NP, phaseolus lunatus (green bean), dan ekstrak biji.

Ampoule dari UNIQUEMI ini bermanfaat untuk menjaga kelembapan di bawah lapisan kulit. Ceramide alami yang terkandung dalam produk ini juga akan memperkuat lapisan kulit. Penggunaan rutin ampoule UNIQUEMI ini dapat membuat kulitmu lebih elastis dan sehat karena mengandung bahan anti-kerut, pencerah, 7 jenis peptida, ceramide alami, ginseng liar dan cica.

Baca juga: Paling Rajin Skinkeran. Ikuti Skincare Routine ala Sunoo ENHYPEN yang Bikin Wajah Glowing!

Sumber foto: Katalog iStyle

UNIQUEMI Reine Wild Ginseng Tone-Up Suncream

REINE dalam bahasa Prancis berarti ratu. Produk UNIQUEMI Reine Wild Ginseng Tone-Up Suncream memiliki misi untuk membuat kulitmu bersinar seperti ratu. 

Sunscream UNIQUEMI ini memiliki kandungan SPF 50+ dan PA++++ yang akan menjaga kulitmu dari UVA dan UVB yang dapat merusak kulit. Selain itu, produk ini juga mengandung 9570 ppm media kultur ginseng yang difermentasi oleh akar kultur ginseng berusia 120 tahun yang bermanfaat untuk memperkuat kulit dan membantu perbaikan kerutan. Asam Panagi yang terkandung dalam ginseng juga dapat meningkatkan elastisitas dan warna kulit.

Baca juga: Berusia Lebih dari 40 Tahun, Ini Rahasia Kulit Glowing dan Awet Muda Son Ye jin

Sumber foto: Katalog iStyle

UNIQUEMI Jeju 100-Day Fermentation Face Mask

UNIQUEMI Jeju 100-Day Fermentation Face Mask merupakan masker wajah yang telah difermentasi selama 100 hari di Gua Vulkanik Jeju Bangrimwon. Ada lima jenis bahan utama dalam pembuatan masker wajah yang telah difermentasi ini. 

Pertama Saururus, secara medis ekstrak tanaman saururus dapat memperlancar peredaran darah darah dan efektif mencerahkan warna kulit. Kedua ada Eoseungcho, yang dapat mengencangkan kulit wajah, mengecilkan pori-pori, dan membantu membersihkan kulit yang stres. Kemudian ada Haneultari yang kaya akan ekstrak buah-buahan yang dapat melembutkan dan memperkuat elastisitas kulit.

Selanjutnya ada Aloe yang dapat meningkatkan dan menyeimbangkan hidrasi kulit. Dan terakhir ada Polygonum Multiflorum yang dapat meningkatkan kekebalan kulit, memberikan suplemen anti-penuaan, membantu sirkulasi darah, serta memberi energi pada kulit yang lelah.

Itu dia Teman iStyle, beberapa produk UNIQUEMI yang dapat membuatmu tampak awet muda seperti seleb Korea. Kalian juga bisa beli produknya di iStyle, olshop kesayangan kalian ini.

Comments

You must Register or Login to post a comment.