Beauty - 10 May 2023

3 Rekomendasi Skincare Berbahan Ginseng, Rahasia Awet Muda Perempuan Korea Selatan

Dina Pangestu - 10 May 2023
3 Rekomendasi Skincare Berbahan Ginseng, Rahasia Awet Muda Perempuan Korea Selatan

Teman iStyle, tahu gak sih kalau Korea Selatan dijuluki sebagai negeri ginseng? Bukan tanpa alasan, hal itu lantaran Korea Selatan adalah salah satu negara penghasil ginseng terbesar di dunia, lho.

Gak dipungkiri, ginseng sudah menjadi tanaman herbal yang kaya manfaat buat kesehatan tubuh. Secara medis, ginseng sebagai tanaman herbal yang bisa meningkatkan fungsi otak, meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah anemia, dan sebagainya.

Tapi, ginseng gak cuma bermanfaat dari sisi kesehatan tubuh aja nih, Teman iStyle. Di Korea Selatan, ginseng juga banyak digunakan dalam bahan produk perawatan kulit karena terbukti punya banyak manfaat buat kulit wajah. Apa aja ya? Keep scrolling!

Manfaat Ginseng buat Kulit

Beberapa manfaat ginseng buat kulit, di antaranya:

  • Mempertahankan Elastisitas Kulit

Di usia 20-an sampai 30-an, kolagen perlahan-lahan berkurang yang bisa bikin kulit kehilangan elastisitasnya. Kalau kulit kehilangan elastisitasnya, yang muncul pastinya kulit kendur dan berkerut. Nah, ginseng berperan dalam membantu meningkatkan produksi kolagen yang bagus buat mencegah keriput, Teman iStyle.

Baca Juga: Time Out! 5 Skincare Musim Panas yang Akan Merawat Kulitmu

  • Anti-inflamasi

Buat kulit sensitif, sifat anti-inflamasi ginseng bisa meredakan kemerahan pada kulit. Karena sifatnya yang menenangkan kulit, ginseng bisa membantu menenangkan kondisi kulit yang berjerawat.

  • Antioksidan

Sifat antioksidan dari ginseng bisa melindungi kulit dari radikal bebas dan polutan lingkungan yang bisa memunculkan garis halus dan tanda penuaan, lho. Kalau kulit terlindungi, kulit bakal terlihat lebih sehat dan bercahaya.

Baca Juga: Berusia Lebih dari 40 Tahun, Ini Rahasia Kulit Glowing dan Awet Muda Son Ye jin

Rekomendasi Skincare Berbahan Ginseng

Nah, berikut rekomendasi skincare berbahan ginseng yang bisa menjadi pilihan Teman iStyle.

Sumber foto: Sulwhasoo

  • Sulwhasoo Concentrated Ginseng Renewing Cream EX Classic

Hadir dengan menggunakan ginseng sebagai salah satu bahan utama, pelembap Sulwhasoo ini diformulasikan untuk merawat elastisitas kulit dan tampilan garis-garis halus. Ada juga salicylic acid yang mencegah jerawat dan acetyl glucosamine yang bisa cerahin wajah.

Dengan tekstur lebih rich, pelembap ini bikin kulit lebih lembap tahan lama. Pelembap ini bisa banget dipakai di pagi dan malam hari. Kalau Teman iStyle mau punya wajah awet muda, gak ada salahnya coba pelembap ini. 

Sumber foto: Avoskin Beauty

  • Avoskin Your Skin Bae Marine Collagen 10% + Ginseng Root

Brand kecantikan lokal, Avoskin juga gak mau ketinggalan dalam meluncurkan produk berbahan ginseng. Serum Avoskin ini bisa merawat tekstur kulit dan bekas jerawat berkat kombinasi marine collagen dan ginseng root.

Kalau Teman iStyle punya kulit sensitif, kalian bisa coba produk ini karena gak mengandung parfum, alkohol, dan sensitive-skin friendly

Sumber foto: iStyle.id

  • Mixsoon Panax Ginseng Root Essence

Brand kecantikan Korea ini mengusung konsep minimal ingredient dengan ekstraksi dari bahan natural dalam pembuatan produk-produknya. Salah satunya Mixsoon Panax Ginseng Root Essence yang menggunakan satu bahan aja, yaitu red ginseng extract. Wah, unik ya!

Baca Juga: Rekomendasi 5 Sunscreen Korea Terbaik yang Bisa Digunakan Saat Musim Panas

Produk ini bisa mengembalikan elastisitas kulit dan melawan tanda-tanda penuaan. Produk ini juga bisa dipakai oleh kulit sensitif.

Itulah rekomendasi skincare berbahan ginseng yang bisa Teman iStyle coba. Tertarik mencobanya? Semua produk tersebut bisa kamu beli di iStyle.id dengan promo-promo menarik setiap harinya!

Comments

You must Register or Login to post a comment.