Uncategorized - 12 March 2018

5 Jenis Fashion Item Wajib Pria Millennial

Admin - 12 March 2018
5 Jenis Fashion Item Wajib Pria Millennial
Perkembangan tren fashion di era millennials membuat makin banyak pria mementingkan gaya berpakaian. Para pria mulai mengumpulkan berbagai fashion item untuk mendukung style sehari-hari. Dalam hal ini, kamu harus bijak memilih item apa saja yang penting dan cocok dalam berbagai kesempatan. Untuk membantumu, iSTYLE bikin daftar 5 jenis fashion item yang wajib dipunyai para pria millennials.  

iLOTTE Kemeja Putih

Clean dan minimalis, kemeja putih cocok dipadukan dengan berbagai gaya. Pilih kemeja putih lengan pendek untuk gaya kasual sedangkan lengan panjang untuk tampilan lebih rapi dan formal.

iLOTTE Celana Jeans

Jeans are always good idea. Jeans yang paling pas buat berbagai gaya adalah jeans warna biru tua atau hitam. Pilih celana jeans berpotongan regular agar terkesan lebih klasik dan mature.

iLOTTE Sepatu Kulit

Good shoes take you good places. Sepasang sepatu kulit berkualitas akan membuat gaya formal terlihat lebih mewah. Jangan pakai sembarang sepatu saat kerja atau bertemu rekan bisnis terutama jika kamu bekerja di dunia corporate.

iLOTTE Sneakers

Kalau sepatu kulit buat gaya formal, sempurnakan tampilan kasual dengan sepasang sneaker. Nggak diragukan lagi, sneakers bisa buat segala ocassion. Saat hang out sampai melengkapi travelling style.

iLOTTE Celana Panjang

Selain jeans, celana panjang polos harus masuk ke dalam daftar pakaian wajib punya. Pastikan model celana panjang yang kamu punya adalah straight leg. Untuk warna kamu bebas pilih, mulai dari hitam, khaki, navy, ataupun olive.

Sumber: https://blog.istyle.id/5-jenis-fashion-item-wajib-pria-millennial/

Comments

You must Register or Login to post a comment.