K-Entertainment - 25 September 2023

Krystal Jung Ditanya Reporter Mengenai Film Dear Jinri, Warganet Marah

Rafa Syawalia R - 25 September 2023
Krystal Jung Ditanya Reporter Mengenai Film Dear Jinri, Warganet Marah

Film Cobweb yang diperankan oleh mantan vokalis f(x), Krystal Jung akan ditayangkan pada tanggal 27 September mendatang. Menjelang perilisan film Cobweb, Krystal melakukan wawancara dengan pers yang diadakan di sebuah kedai kopi di daerah Samcheong-dong, Jongno-gu, Seoul.

Dalam wawancara tersebut, Krystal Jung menjawab pertanyaan mengenai film Cobweb dan kakak perempuannya, Jessica Jung yang juga menghadiri Premiere film Cobweb di Seoul untuk mendukung adiknya, Krystal Jung. 

Baca juga: Mengenang Mendiang Sulli eks f(x), Film ‘Dear Jinri’ Tayang di BIFF

Namun, ketika berlangsungnya wawancara tersebut, salah satu reporter bertanya kepada Krystal Jung mengenai perasaan aktris kelahiran 1994 itu mengenai film ‘Dear Jinri’. Krystal Jung memberi tanggapan kepada media pers tersebut bahwa dirinya merasa sulit untuk membicarakan hal tersebut di sini. Krystal Jung juga menambahkan dia akan menikmati film unnie-nya tersebut. 

Hal tersebut langsung membuat penggemar f(x), MeU dan warganet merasa perihal tersebut kurang pantas. Sebagai konteks, sebelum Krystal Jung menjadi seorang aktris, ia pernah debut dalam grup di bawah naungan f(x) bersama, Victoria, Luna, Amber dan Sulli.

Banyak warganet menganggap hal tersebut kurang sopan dan ignorant. Pasalnya, kejadian yang terjadi di antara mereka cukup pelik dan tentunya hal tersebut terkesan memojokkan Krystal Jung.

Baca juga: Keluarga Mendiang Kim Ki Young Ajukan Gugatan Hentikan Pemutaran Film 'Cobweb'

Para penggemar dan warganet gak menentang mengenai orang-orang yang membicarakan Sulli, tetapi ketika reporter tersebut menanyakan hal yang cukup personal untuk Krystal Jung mengenai rekan dan kakaknya di grup f(x). Respon warganet mengenai reporter yang bertanya perihal tersebut terlampir di bawah ini:

“Krystal dan Sulli seperti twins, tetapi sebelumnya Krystal sendiri gak pernah membicarakan Sulli secara publik sebelumnya. Kita gak pernah tahu apa yang Krys rasakan mengenai hal tersebut, harusnya reporter tersebut mengerti batasan mengenai hal ini. Hal itu pasti susah untuk Krys bicarakan ke publik,” dari ciutan akun penggemar Krystal @krystclass di Twitter.

Film CobWeb yang dibintangi Krystal Jung akan tayang di bioskop Korea pada tanggal 27 September, sedangkan film dokumenter Dear Jinri akan diputar di acara Festival Film Internasional Busan ke-28 pada tanggal 4 Oktober mendatang. 

Comments

You must Register or Login to post a comment.