K-Pop Zone - 17 July 2023

Daebak! BLACKPINK Jadi Artis Pertama yang Capai Lebih dari 90 Juta Subscribers YouTube

Dina Pangestu - 17 July 2023
Daebak! BLACKPINK Jadi Artis Pertama yang Capai Lebih dari 90 Juta Subscribers YouTube

Kabar membanggakan buat para BLINK! Pasalnya, BLACKPINK menunjukkan kekuatan mereka sebagai ‘Ratu YouTube’ global dengan capaian 90 juta subscribers di channel YouTube BLACKPINK pada 17 Juli. Dengan capaian itu, mereka sukses menduduki rekor pertama dan tertinggi di antara semua artis di seluruh dunia.

Secara khusus sejak Oktober 2022 saat mereka melangsungkan konser di Seoul sampai Juni tahun ini, BLACKPINK berhasil menarik sekitar 7 juta subscribers baru, yang menunjukkan tingkat pertumbuhan tertinggi di antara artis Kpop selama periode tersebut. Dengan adanya tur dunia yang sukses dan juga debut solo Jisoo, bisa dibilang kalau BLACKPINK berhasil menarik sejumlah besar penggemar baru.

Baca Juga: So Sweet, CL Beri Selamat pada Dara Atas Debutnya

Pada Juli 2020, BLACKPINK membuat eksistensi yang semakin kuat dengan menjadi artis non-berbahasa Inggris pertama yang masuk dalam daftar "Top 5 YouTube Subscribers". Sejak saat itu, mereka perlahan-lahan melampaui bintang pop terkenal seperti Ariana Grande, Eminem, Ed Sheeran, Marshmello, dan Justin Bieber, yang membuat girl group itu berada di puncak peringkat artis global.

Baca Juga: Jung Seung Hwan Umumkan Tanggal Pendaftaran Wajib Militer

blackpink

Sumber foto: AllKpop

Mengingat peran YouTube sebagai kekuatan utama dalam membentuk pasar musik global, kekuatan BLACKPINK sangat menakjubkan. Jumlah subscribers dianggap sebagai indikator dari minat dan antisipasi berkelanjutan dari penggemar setia, bukan sekadar rasa ingin tahu atau tayangan sekali saja.

Baca Juga: Breaking News: Donghae, Eunhyuk dan Kyuhyun Super Junior Tinggalkan SM Entertainment

Diketahui, channel YouTube BLACKPINK sudah mengumpulkan lebih dari 32,2 miliar views. Mereka punya total 43 video dengan miliaran penonton, termasuk MV ‘DDU-DU DDU-DU’ yang mencatat 2 miliar penonton yang menjadikan mereka grup Kpop pertama yang mencapai tonggak sejarah ini. 

Selain itu, ada ‘Kill This Love’ (1,8 miliar penonton), ‘BOOMBAYAH’ (1,6 miliar penonton), performance video ‘How You Like That’ (1,4 miliar penonton), dan ‘As If It's Your Last’ (1,3 miliar penonton).

Comments

You must Register or Login to post a comment.