Lifestyle - 16 February 2024

Liburan Sambil Belajar, Ini 5 Museum Sejarah di Seoul

Stefani Ditamei - 16 February 2024
Liburan Sambil Belajar, Ini 5 Museum Sejarah di Seoul

Mengapa Korea Selatan sering dijadikan destinasi wisata? Hal ini gak lepas dari pesona wisata alam, budaya, dan kuliner yang melimpah. Banyak banget pilihan wisata yang dihadirkan oleh Korea Selatan, pengunjung mancanegara dipersilahkan untuk memilih sesuai keinginan dan selera.

Kalau kalian berminat untuk liburan yang menyediakan fasilitas edukasi, maka mengunjungi museum adalah pilihan yang tepat. Apalagi tempat yang dituju adalah Seoul, kota metropolitan yang menyimpan segudang hidden gems untuk berlibur. Kira-kira, museum sejarah mana saja yang bisa dikunjungi di Seoul? Simak ulasan singkatnya di bawah ini, ya! 

museum sejarah di seoul

Sumber Foto: Google

Gyeongbokgung Palace

Kalau membahas rekomendasi wisata di Korea Selatan, K-HUB gak pernah bosan mengingatkan Teman iStyle untuk memilih Gyeongbokgung Palace. Lokasinya ada di tengah-tengah kota Seoul dan terkenal sebagai peninggalan bersejarah sejak Semenanjung Korea masih berupa dinasti/kerajaan. 

Baca juga: Rekomendasi 5 Kuil Korea Terbaik untuk Wisata Spiritualmu!

Apa saja yang bisa dilakukan saat mengunjungi Gyeongbokgung Palace? Beberapa di antaranya adalah menonton pertunjukan budaya, menyewa hanbok (pakaian tradisional), melihat berbagai bangunan bersejarah beserta dengan penjelasannya. Wisata yang satu ini cocok banget buat kalian yang kepo dengan situasi Korea saat bentuknya masih kerajaan. 

Sumber Foto: Google

National Museum of Korea

Sesuai dengan namanya, National Museum of Korea adalah museum nasional yang menghadirkan lebih dari 420,000 koleksi bersejarah. Ini adalah salah satu museum terbesar dan paling populer di Korea Selatan. 

Baca juga: Rekomendasi 3 Tempat Wisata di Pulau Jeju Ketika Musim Dingin

Ada banyak hal yang bisa kalian pelajari saat mengunjungi tempat ini, mulai dari exhibition galleries khusus tentang ‘Calligraphy and Painting’ dan ‘Room of Quiet Contemplation’. Museum ini buka setiap setiap hari, pukul 10 AM - 9 PM KST. Museum Nasional Korea tutup saat tahun baru, Lunar New Year, Chuseok, dan hari Senin pertama di bulan April.

museum sejarah di seoul

Sumber Foto: Google

Seoul Museum of History

Museum sejarah di Seoul selanjutnya yang gak kalah menarik untuk dikunjungi adalah Seoul Museum of History. Lokasinya ada di Jongno-gu, dekat dengan area Gwanghwamun dan Seodaemun. Di sini, pengunjung dapat menikmati berbagai koleksi yang dibagi menjadi lima tema galeri, yakni: Joseon Capital, Daehan Empire, Seoul Under Japanese Rule, dan Period of Rapid Growth, and Seoul Now. Kerennya lagi, wisata ini gratis alias free entry!

Sumber Foto: Google

The War and Women's Human Rights Museum

Secara historis, Semenanjung Korea punya sejarah kelam di masa penjajahan Jepang. Museum ‘The War and Women's Human Rights Museum’ berupaya memberikan edukasi terhadap kejahatan masa lalu Jepang terhadap ‘comfort woman’ atau perempuan yang menjadi korban kejahatan tentara Jepang. Museum ini buka setiap  Selasa - Sabtu, pukul 10 AM - 6 PM KST. Pengunjung dipersilahkan untuk melakukan reservasi online di website resmi museum The War and Women's Human Rights Museum.

museum seoul

Sumber Foto: Google

National Museum of Korean Contemporary History

Satu lagi museum di Seoul, Korea Selatan, yang direkomendasikan untuk dikunjungi. Namanya adalah National Museum of Korean Contemporary History, buka setiap hari Rabu/Sabtu pukul 10:00 Am - 21 PM KST. Ini turut menambah daftar museum di Korea Selatan yang memberlakukan free entry! Di sini, pengunjung dapat menikmati berbagai exhibitions seru, seperti: galeri sejarah, galeri interaktif, galeri tematik, dan museum khusus pengunjung anak-anak. 

Baca juga: Lagi Trend! 5 Tempat Wisata Daegu, Korea Selatan

Demikian informasi tentang 5 museum sejarah di Seoul, Korea Selatan, yang bisa kalian pertimbangkan. Mengunjungi museum adalah solusi yang tepat untuk wisata ramah keluarga dan anak. Gimana? Tertarik untuk liburan ke Korea Selatan?

Biar liburan semakin seru jangan lupa lengkapi aksesoris K-Fashion kalian, ya! Salah satu yang bisa dicoba adalah CARIN Eyewear, brand kacamata asal Korea Selatan yang baru-baru ini merilis produk bareng Song Kang, Bae Suzy, dan NewJeans. Yuk, dapatkan kacamata CARIN  pilihanmu di iStyle.id!

Comments

You must Register or Login to post a comment.