K-Entertainment - 16 November 2023

Sukses Jadi Aktris, Ini 5 Drakor yang Dibintangi Hyeri

Stefani Ditamei - 16 November 2023
Sukses Jadi Aktris, Ini 5 Drakor yang Dibintangi Hyeri

Lee Hyeri adalah aktris sekaligus idol yang mengawali karirnya sebagai member grup KPop Girl’s Day. Saat ini, Hyeri dinaungi agensi hiburan Creative Group Ing dan aktif sebagai aktris serta model. Idol kelahiran 9 Juni 1994 ini semakin dikenal berkat aktingnya sebagai Sung Deoksun di drama Korea Reply 1988.

Gak cuma serial drama Reply, Hyeri juga sukses membintangi beberapa drama dan film Korea populer. Apa saja drakor yang dibintangi Hyeri? Simak beberapa rekomendasinya di bawah ini, ya!

drakor yang dibintangi hyeri

Sumber Foto: Google

1. May I Help You (2022)

Drama Korea ‘May I Help You’ tayang tahun 2022 di MBC. Drama ini menggandeng Hyeri dan aktor Lee Jun Young sebagai pemeran utama. ‘May I Help You’ bercerita tentang Baek Dong Joo (hyeri) yang bekerja sebagai funeral director. Uniknya, Baek Dong Joo punya kemampuan untuk melihat dan berbicara dengan arwah. Akting Hyeri di drama ini sangat keren karena berakting sebagai seseorang dengan kemampuan yang unik. 

Sumber Foto: Google

2. Moonshine (2022)

Gak cuma drakor romcom dan fantasy, Hyeri juga berakting di drakor sageuk, lho! Salah satu project drama sageuk yang dibintangi Hyeri adalah ‘Moonshine’. Di drama ini, lawan mainnya adalah Yoo Seung Ho yang bekerja sebagai petugas keamanan di Saheonbu. 

Baca juga: 7 Tahun Pacaran, Agensi Konfirmasi Hyeri dan Ryu Jun Yeol Putus

Tugasnya adalah menegaskan pelarangan konsumsi alkohol. Sedangkan Hyeri berperan sebagai Kang Ro Seo, perempuan muda dari keluarga sederhana. Kang Ro Seo melakukan apapun demi menghasilkan uang, termasuk menjual alkohol yang dilarang peredarannya.

drakor yang dibintangi hyeri

Sumber Foto: Google

3. My Roomate is a Gumiho (2021)

Bisa dibilang, Hyeri adalah aktris yang sering membintangi drama bergenre fantasy. Salah satunya adalah ‘My Roomate is a Gumiho’ yang bercerita tentang Shin Woo Yeo (Jang Ki Yong), seorang profesor sekaligus gumiho yang berusia 999 tahun. 

Baca juga: Film dan Drama Populer Ryu Jun Yeol, Pacarnya Lee Hyeri!

Untuk menjadi manusia, Shin Woo Yeo harus mengumpulkan tenaga para manusia. Sementara itu, Hyeri berperan sebagai Lee Dam, mahasiswi universitas dimana Shin Woo Yeo mengajar. 

Sumber Foto: Google

4. Miss Lee (2019)

Drakor yang dibintangi Hyeri selanjutnya adalah ‘Miss Lee’, drama ini bercerita tentang Lee Sun Sim (Hyeri) yang bekerja di Cheongil Electronics. Tiba tiba saja, Lee Sun Sim menjadi CEO di perusahaan tersebut yang hampir bangkrut. Berkat bantuan Yoo Jin Wook (Kim Sang Kyung), Lee Sun Sim berupaya untuk mengembalikan kejayaan Cheongil Electronics. 

drakor yang dibintangi hyeri

Sumber Foto: Google

5. Reply 1988 (2015)

Pecinta drama Korea pasti sudah gak asing dengan judul ‘Reply 1998’. Drama ini terbilang populer dan menggandeng banyak aktor-aktris muda dan senior. Hyeri berperan sebagai Sung Deok Sun yang tinggal Ssangmun-dong, Seoul, dengan latar waktu tahun 1988. Drama ini mengusung genre slice of life, fokus dengan kisah persahabatan, keluarga, dan masa muda di tahun 1988. Berkat aktingnya di drakor ‘Reply 1988’, Hyeri menang penghargaan ‘Best New Actress’ dan ‘Popular Actress Award’ di tvN10 Awards tahun 2016.

Baca juga: Tubuh Langsing & Ideal, Ini Dia Olahraga Favorit Hyeri

Demikian informasi tentang 5 drakor yang dibintangi Hyeri. Penasaran dengan aktivitas terbaru Hyeri? Teman iStyle bisa mengunjungi media sosial/SNS Hyeri di Instagram: hyeri_0609. Semoga informasi ini bermanfaat dan menambah referensi drakor buat kalian, ya! Untuk referensi drakor terbaru lainnya, silahkan baca di K-HUB iStyle.id.

Comments

You must Register or Login to post a comment.