Uncategorized - 18 July 2017

Siap Tampil Bercahaya Dengan Makeup Chromatics

Admin - 18 July 2017
Siap Tampil Bercahaya Dengan Makeup Chromatics
Wake up, make up, and shine up. Tren makeup metalik hits lagi tahun ini. Mulai dari eyeshadow, eye liner, sampai lipstik punya versi metalik. Model-model runway dan selebriti juga tak ragu tampil berani dengan metallic makeup. Hmmm kayaknya riasan ala tahun 80’an bakal jadi obsesi baru makeup enthusiast. Kabar baiknya, NYX Professional Makeup punya koleksi metalik yang pas banget dengan tren makeup 2017. It’s Chromatics, ladies. Chromatics dihadirkan khusus NYX Professional Makeup untuk menciptakan tampilan full metallic. Look ini berfokus pada area bibir, muka dan mata.  NYX Professional Makeup Chromatics Pada area bibir, NYX Professional Makeup menghadirkan Cosmic Metals Lip Cream yang punya tekstur creamy dan lembut. Metallic finish pada lip cream ini memberi efek kilau instan yang sangat cantik. Berbagai warna bold seperti magenta, deep navy blue, rose gold, dark grey, orange coral, deep aqua, dan hot pink siap membuat bibir kamu jadi pusat perhatian di pesta.  NYX Professional Makeup Chromatics Untuk tampilan pipi yang terlihat segar pada makeup metalik, NYX Professional Makeup menghadirkan Duo Chromatic Illuminating Powder. Produk ini punya formula light-catching pearls yang memberi efek wajah tampak glowy saat terkena cahaya. Cool, right? Last but not least is the Prismatic Shadows selection. Seleksi makeup metalik untuk mata dengan 11 warna variatif, mulai dari cobalt blue, metallic silver, olive green, rusty cooper, ataupun light lavender. Teksturnya halus sekaligus menghasilkan hasil metalik sempurna. Kamu siap tampil bercahaya?  

Sumber: https://blog.istyle.id/siap-tampil-bercahaya-dengan-makeup-chromatics/

Comments

You must Register or Login to post a comment.