K-Pop Zone - 29 October 2021

JIS Segera Diresmikan, BTS Bakal Konser Di Jakarta Tahun Depan?

Berlin Belladina - 29 October 2021
JIS Segera Diresmikan, BTS Bakal Konser Di Jakarta Tahun Depan?

Jakarta International Stadium (JIS) sebentar lagi pembangunannya udah mau selesai Teman iStyle, stadium ini berlokasi di Sunter Jakarta Utara. JIS memiliki spesifikasi yang dirasa cocok buat venue acara konser ataupun pertandingan olahraga seperti sepak bola, maka dari itu desain JIS ini mengacu pada standar FIFA yang didesain oleh PDW Architects.

Karena memiliki sound system yang canggih untuk mendukung acara konser, Widi Amanasto selaku direktur utama PT. Jakarta Propertindo (JakPro) mengklaim grup idol Kpop besar BTS bakal konser di Jakarta tahun 2022, tepatnya di JIS. Dilansir dari Detik hal itu diucapkan Widi saat melakukan sambutan acara kunjungan DPRD DKI Jakarta di JIS.

Sumber foto: Google

Sound system nya menggunakan echo. Jadi jika ada BTS, rencana manggung mungkin di tahun depan, nanti itu menggunakan sound yang bagus”.

Widi pun mengatakan kalau pihak JakPro udah berkomunikasi dengan management BTS dan mendapatkan respon cukup baik. Selain konser BTS, JakPro juga berniat akan mengadakan event setiap bulan.

“Respon mereka pastinya tertarik datang ke Indonesia, dan tidak hanya BTS. Jadi nanti kita akan mengadakan event tiap bulannya”.

Baca Juga:

Coba Buat Rabokki, Makanan Kesukaan June iKON

Super Proud, BTS Speech dan Tampil di United Nations!

Sumber foto: Instagram (bts0fficial)

Kapasitas penontonnya juga cukup banyak lho Teman iStyle, yaitu sebanyak 82.000 penonton. Atap stadion nya pun bisa terbuka dan tertutup (retractable roof) untuk mendukung suara ketika konser lebih maksimal dan menggelegar.

FYI Teman iStyle, stadion di dunia yang memiliki spesifikasi ini yaitu Mercedes-Benz di Atlanta Amerika Serikat. Jakarta International Stadium ini termasuk bangunan ramah lingkungan dan udah mendapat serfitikasi dari Green Building Council Indonesia (GBCI).

Baca Juga:

7 Inspirasi OOTD Sepatu Converse Ala Member BTS

And JIS become the first stadium in Indonesia with sustainability concept, congrats JIS, ini menjadi langkah baik untuk kedepannya supaya masyarakat serta pemerintah juga turut memikirkan tentang lingkungan. JIS menggunakan solar panel sebanyak 5,1% dari daya listrik yang dibutuhkan.

Sumber foto: Google

Lampu di JIS juga menggunakan LED yang pastinya lebih menghemat energi. Teman iStyle gak perlu khawatir soal transportasi umum kalau ingin ke JIS, karena Pemprov DKI menyiapkan layanan bus Trans Jakarta rute Senen – Jakarta International Stadium yang masuk ke koridor 14.

Soft launching Jakarta International Stadium (JIS) dilakukan 10 Desember 2021, dan grand launching nya pada bulan Maret 2022. Kita doakan semoga BTS memang bakal konser di Jakarta tahun depan ya Teman iStyle. 

Comments

You must Register or Login to post a comment.