K-Pop Zone - 02 August 2023

Yuk, Hafalin Lirik Lagu BTS dengan BTS LYRICS INSIDE

Neng Osa Nurohmah - 02 August 2023
Yuk, Hafalin Lirik Lagu BTS dengan BTS LYRICS INSIDE

Hai ARMY, sudah berapa banyak lagu BTS yang kamu hafal? Sebagai penggemar dari grup musik, kamu pasti banyak menghafal lagu dari grup kesukaanmu dong. Mulai sekarang kamu bisa menghafal lirik lagu BTS dengan BTS LYRICS INSIDE.

Dalam BTS LYRICS INSIDE, selain melihat lirik lagu, kamu juga bisa mengenang momen-momen perjalanan mereka kapanpun dan dimanapun. Buku lagu ini juga diharapkan akan membuat penggemar semakin dekat dengan idolanya, BTS.

Baca juga: ARMY, Lengkapi Koleksi Merchandise-mu dengan BTS Special 8 Photo-Folio

BTS LYRICS INSIDE adalah sebuah mini book yang berisi lirik lagu-lagu BTS. Mini book lirik lagu ini terdiri dari dua seri yaitu BTS LYRICS INSIDE dan BTS LYRICS INSIDE 2. 

Seri BTS LYRICS INSIDE akan menampilkan lirik, interpretasi, dan anekdot di balik layar dari sepuluh lagu BTS yang yang terdapat dalam buku. Lagu-lagu tersebut telah dipilih dengan cermat dari banyak lagu hebat yang ditulis dan disusun oleh BTS. 

BTS LYRICS INSIDE terdiri dari total 10 lagu yang dipilih berdasarkan survei tentang lagu-lagu BTS favorit ARMY. Lagu-lagu ini dirangkai layaknya set list konser yang bisa memberikanmu pengalaman tampil live.

Baca juga: Yuk, Cari Tahu Seberapa ARMY Kalian dengan Game Do You Know Me BTS Edition

Sepuluh lagu dalam mini book BTS LYRICS INSIDE adalah Boy With Luv, ON, Life Goes On, IDOL, FIRE, Magic Shop, We are Bulletproof: the Eternal, Mikrokosmos, Spring Day, dan Yet To Come.

Dalam BTS LYRICS INSIDE 2 akan terdapat 10 lagu pilihan yang menceritakan kisah BTS dari (2015-2016) tentang masa muda hingga Proof (2022). 

Sepuluh lagu dalam mini book BTS LYRICS INSIDE 2 adalah I NEED U, RUN, EPILOGUE: Young Forever, 둘! 셋! (그래도 좋은 날이 더 많기를), MIC Drop, FAKE LOVE, UGH!, 00:00 (Zero O’Clock), Run BTS, dan For Youth.

Baca juga: Jenis-jenis Merchandise BTS yang Harus ARMY Punya

Selain lirik lagu, terdapat juga ulasan pesan dari BTS mengenai lirik inti di setiap bagian lagu. Meluangkan waktu untuk membaca buku ini akan membantu kamu lebih memahami dan berempati terhadap lirik lagu BTS. Buku ini juga diharapkan dapat mengenang perjalanan BTS dan ARMY, dengan menghargai kehadiran satu sama lain.

Bagi Teman iStyle yang ingin mengoleksi BTS LYRICS INSIDE, kamu bisa check out sekarang juga di iStyle.id, barang Korea pasti ori.

Comments

You must Register or Login to post a comment.