K-Entertainment - 27 July 2023

Pilih Akting di Drama ‘The Killing Vote’, Lim Ji Yeon Ungkap Alasannya!

Stefani Ditamei - 27 July 2023
Pilih Akting di Drama ‘The Killing Vote’, Lim Ji Yeon Ungkap Alasannya!

Tahukah Teman iStyle, kalau Lim Ji Yeon membintangi drama Korea terbaru ‘The Killing Vote’? Drama ini diadaptasi dari webtoon karya penulis Eom Se Yoon dan ilustrator Jung Yi Poom berjudul ‘Kookminsahyungtopyo’. Selain Lim Ji Yeon, ‘The Killing Vote’ memiliki line-up aktor Park Hae Jin, Park Sung Woong, dan Kim Yu Mi

Ini bakal jadi drama ketiga Lim Ji Yeon di tahun 2023 setelah sukses dengan The Glory (Part 1 & 2) dan Lies Hidden in My Garden. Dalam wawancaranya dengan media baru-baru ini, Lim Ji Yeon mengungkapkan alasan mengapa dirinya memilih drama ‘The Killing Vote’ sebagai project drama terbarunya. Yuk, simak berita selengkapnya di bawah ini!

lim ji yeon killing vote

Sumber Foto: Google

Lim Ji Yeon Akui Tertarik dengan Tokoh Joo Hyun di Drakor The Killing Vote

Dalam drama ‘The Killing Vote’, Lim Ji Yeon memerankan tokoh Joo Hyun, petugas kepolisian di bidang Cyber Safety Bureau di Seoul Metropolitan Police Agency.  SBS juga membagikan foto teaser drama ‘The Killing Vote’ dan menampilkan Lim Ji Yeon dalam balutan outfit yang punya ciri khas selalu menggunakan outer, berkacamata, dan rambut yang sedikit curly

Baca juga: Lim Ji Yeon Tampil Dengan Look Berbeda di K-Drama Terbaru ‘The Killing Vote’

‘Joo Hyun adalah petugas kepolisian yang berkarir selama lima tahun di departemen Cyber Security Bureau di Seoul Metropolitan Police Agency. Tokoh Joo Hyun digambarkan sebagai sosok yang berkharisma, tegas, dan memiliki karakteristik yang vibrant. Dari semua peran yang aku jalani, tokoh Joo Hyun jadi sosok yang paling relatable denganku.’ ungkap Lim Ji Hyeon. 

lim ji yeon killing vote

Sumber Foto: Google

‘Script drama ‘The Killing Vote’ juga relatable dengan isu sosial dan mengangkat genre crime-thrillers, terlebih lagi aku sudah nyaman memerankan tokoh Joo Hyun. Itulah alasan mengapa aku memilih untuk berperan di drama ini’, lanjut Lim Ji Yeon membeberkan alasan mengapa dirinya memilih untuk berakting di drama The Killing Vote.

Baca juga: Para Pemeran 'Lies Hidden in My Garden' Beri Komentar Jelang Akhir Drama

Seperti yang sudah disampaikan oleh Lim Ji Yeon, tokoh Joo Hyun berbeda dengan karakter yang pernah ia perankan di drama sebelumnya. Ini menunjukkan keseriusan Lim Ji Yeon untuk menunjukkan sisi ‘versatility’-nya sebagai aktris.

killing vote lim ji yeon

Sumber Foto: Google

Jadwal Tayang Drakor The Killing Vote

Sinopsis drama The Killing Vote bercerita tentang ‘Dog Mask’. Identitasnya gak diketahui, tapi Dog Mask bertugas untuk membunuh seseorang yang terkena vonis hukuman mati. Saat itu, hukuman mati ditentukan dengan sistem voting.

Siapapun yang sudah berusia lebih dari 18 tahun akan dikirimi pesan untuk memilih apakah pelaku kejahatan tersebut layak diberi hukuman mati atau gak. Jika responnya lebih dari 50%, maka pelaku tersebut harus menerima hukuman dari Dog Mask. Selengkapnya bisa Teman iStyle baca di ‘Sinopsis Drakor ‘Killing Vote’, Ketika Hukuman Mati Ditentukan Lewat Voting’. 

Kapan drakor ‘The Killing Vote’ tayang? Berdasarkan informasi yang beredar, drama ‘The Killing Vote’ bakal tayang perdana pada 10 Agustus 2023, pukul 21:00 di SBS. Sambil nunggu drama Lim Ji Yeon terbaru tayang, yuk, baca sinopsis drama dan film Korea lainnya hanya di K-Hub iStyle.id!

Comments

You must Register or Login to post a comment.