Kabar mengejutkan sekaligus menyedihkan datang dari group ASTRO. 28 Februari kemarin, Fantagio mengumumkan kalau Rocky memilih keluar dari group dan agensi Fantagio Teman iStyle.
Keluar nya Rocky dikarenakan masa kontrak telah habis dan ia gak mau memperpanjang. Agensi juga menambahkan, member lain bakal tetap melanjutkan aktivitas sebagai ASTRO yang berisi 5 member.
Sumber foto: Instagram (p_rocky)
Dilansir dari Soompi, berikut pengumuman yang dibuat oleh Fantagio. “Halo ini Fantagio, pertama, kami ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada semua fans yang telah memberikan cinta dan dukungan kepada ASTRO.
Setelah berdiskusi mendalam dengan Rocky, yang telah bersama kami sebagai member ASTRO selama tujuh tahun terakhir, telah diputuskan bahwa ia akan mengakhiri kontrak eksklusifnya dengan agensi kami dan aktivitasnya sebagai anggota ASTRO.
Baca Juga:
Youngbin BLANK2Y Dikeluarkan dari Group Terduga Skandal Kekerasan Pacaran
Kami berterima kasih kepada Rocky karena telah melakukan yang terbaik untuk waktu yang lama sebagai anggota ASTRO, dan kami akan dengan tulus mendukung Rocky di masa mendatang. Kami juga berterima kasih kepada banyak fans yang telah mendukung dan mengawasi Rocky, dan kami meminta kamu untuk terus memberikan minat dan dukungan yang gak berubah kepada Rocky saat ia memulai awal yang baru.
Sumber foto: Instagram (p_rocky)
ASTRO akan berlanjut sebagai grup beranggotakan lima orang di masa mendatang, dan bersama dengan Fantagio, para member akan fokus pada aktivitas unit dan solo untuk saat ini. Kami berencana untuk secara aktif memberi mereka dukungan yang gak tanggung-tanggung sehingga (para member) dapat aktif di berbagai bidang.
Baca Juga:
Sub Unit Jepang TWICE MISAMO Dikonfirmasi Debut Bulan Juli 2023
iKON Tampil Pertama Kali Setelah Keluar dari YG Ent di KCON 2023 Thailand!
Kami meminta kamu terus memberikan banyak minat dan dukungan kepada anggota ASTRO. Terima kasih.”
Yup, meskipun berisi 5 orang dan masih berada dalam group, para member bakal masih melanjutkan aktivitas solo mereka Teman iStyle. Rocky pun turut menuliskan surat untuk para fans yang selalu setia mendukung dirinya, ia juga meminta maaf karena gak memberikan kabar baik setelah jarang berkomunikasi dengan fans.
Sumber foto: Instagram (p_rocky)
“Aku akan meninggalkan Fantagio yang telah bersama selama kurang lebih 14 tahun dan bakal menyelesaikan aktivitas ku dengan ASTRO. Member ku yang selalu bersama dengan ku di masa-masa itu, terutama AROHA kekuatan terbesarku, aku sangat berterima kasih pada kalian”.
Mendengar kabar tersebut fans banyak yang berspekulasi kalau ASTRO bakal bubar, apalagi melihat mereka saat ini memasuk 7 tahun bersama. Seperti yang kamu tahu, banyak Kpop group yang bubar setelah memasuki 7 tahun dan di masa kejayaannya.
Sebelumnya di bulan Desember JinJin, Cha Eun Woo, Moonbin dan Sanha telah lebih dulu memperpanjang kontrak dengan Fantagio. Sedangkan MJ yang sedang wamil bakal membicarakan hal ini setelah selesai wamil.
Comments
You must Register or Login to post a comment.