K-Pop Zone - 14 February 2023

Sub Unit Jepang TWICE MISAMO Dikonfirmasi Debut Bulan Juli 2023

Rebecca Sitorus - 14 February 2023
Sub Unit Jepang TWICE MISAMO Dikonfirmasi Debut Bulan Juli 2023

Ada kabar gembira untuk para ONCE (nama fandom TWICE) nih! Mina, Sana, dan Momo dikonfirmasi akan membentuk sub-unit bernama MISAMO dan akan debut di Jepang pada bulan Juli 2023.

Ini akan menjadi sub-unit pertama TWICE sejak 8 tahun debut di industri hiburan Korea Selatan lho Teman iStyle. Ketiga member TWICE yang berasal dari Jepang ini akan merilis mini album pertama berisi 6 lagu pada 26 Juli 2023.

Sumber foto: Google

Saat akun media sosial TWICE Japan memperkenalkan MISAMO, penggemar pun dibuat heboh karena setelah penantian lama, J-Line TWICE ini akhirnya akan debut juga. Dalam trailer video dan teaser image yang telah dibagikan, Mina, Sana, dan Momo terlihat menawan dalam balutan pakaian serba putih.

Baca Juga:

Punya Wajah Bak Anime, Deretan Kpop Idol Berasal Dari Jepang

Mereka memancarkan aura elegan dan mahal dengan tambahan aksesoris mutiara dan permata. Ketiganya terlihat mempesona bak putri kerajaan ya Teman iStyle.

Sebelumnya, pada 25 Januari lalu, Mina, Sana, dan Momo sempat merilis lagu berjudul ‘Bouquet’ untuk soundtrack drama Jepang, yakni ‘Liaison: Children’s Heart Clinic’. Nah, lagu Bouquet ini akan masuk ke dalam album Jepang MISAMO nanti, Teman iStyle.

MISAMO juga akan tampil di cover majalah Vogue Jepang edisi Maret yang semakin menarik perhatian banyak penggemar di dunia fashion. MISAMO diprediksi banyak orang akan menjadi sub-unit yang powerful melihat pengaruh ketiga membernya yang besar di negara asalnya.

Baca Juga:

Daftar Kpop Idol Comeback Februari 2023, Jangan Kelewatan!

Nayeon Beberkan Alasan TWICE Perpanjang Kontrak dengan JYP Ent

Sementara itu, TWICE juga akan comeback dengan merilis album baru bertajuk ‘Ready To Be’ pada 10 Maret 2023. JYP Entertainment juga mengonfirmasi kalau TWICE akan mengadakan tur dunia berskala besar di tahun 2023 ini.

Siapa yang udah gak sabar dengan debut MISAMO ini? Tunggun terus ya Teman iStyle!

Comments

You must Register or Login to post a comment.