Memasuki musim dingin, NCT 127 mempersembahkan winter special single atau single spesial musim dingin bertajuk ‘Be There For Me.’
Single spesial ini akan terdiri dari tiga lagu yaitu ‘Be There For Me’ sebagai lagu utama, dua lagu lainnya adalah ‘Home Alone’ dan ‘White Lie.’
‘Be There For Me’ juga merupakan lagu musim dingin pertama NCT 127. Jika biasanya NCT 127 menampilkan penampilan yang ekstrem dan musik yang intens, maka di single spesial ini kamu akan melihat sisi lain dari grup NCT 127.
Baca juga: NCT 127 Comeback dengan Winter Special Single ‘Be There For Me’
Music video untuk lagu ‘Be There For Me’ akan dirilis pada 22 Desember 2023. Empat kemudian, album single fisiknya akan diluncurkan, tepatnya pada 26 Desember 2023.
Menjelang perilisan, NCT 127 telah terlebih dahulu mengungkapkan detail album di winter special single kali ini. Para Czennies yang suka mengoleksi merchandise berupa album pasti sudah menantikan hal ini.
Yuk, langsung cek detail album NCT 127 ‘Be There For Me’ di bawah ini.
Baca juga: Rekomendasi Lagu B-Side NCT 127 yang Wajib Kamu Dengar
Sumber foto: Twitter (@NCTsmtown_127)
NCT 127 ‘Be There For Me’ memiliki tiga versi detail album, yang pertama adalah 127 STEREO Ver. (A). Versi ini memiliki nuansa retro yang hangat di tengah musim dingin. Melihat album ini membuat siapapun yang melihatnya ingin menghabiskan waktu di rumah yang hangat.
Kalau Teman iStyle mengoleksi album versi 127 STEREO Ver. (A), kamu akan mendapatkan Cover, CD-R, Postage Stamp, Photobook, Folded Poster, Sticker, Photocard, dan Post Card.
Sumber foto: Twitter (@NCTsmtown_127)
Selanjutnya detail album 127 STEREO Ver. (B). Berbeda dengan versi A yang menampilkan suasana hangat, versi B menunjukkan suasana dingin es yang identik dengan musim salju.
Sama seperti versi A, di album 127 STEREO Ver. (B) kamu juga akan mendapatkan Cover, CD-R, Postage Stamp, Photobook, Folded Poster, Sticker, Photocard, dan Post Card.
Baca juga: NCT 127 Kembali Buktikan Kesuksesan Lewat Konser 'NEO CITY: SEOUL – THE UNITY'
Sumber foto: Twitter (@NCTsmtown_127)
Teman iStyle mungkin paling ingin mengoleksi album versi HOUSE. Album ini terbilang unik karena bisa dibentuk rumah sehingga kamu bisa memasangnya di meja belajarmu.
Di album HOUSE ver. ini kamu akan mendapatkan Cover, Photobook, Mini CD, Polaroid, House Folding Pack, Standing Ornament, Post Card, dan Photocard.
Dari ketiga versi di atas, Czennies paling suka yang mana nih? Kebetulan, di iStyle sedang ada promo Annyeong Korea End Of Year Sale. Teman iStyle bisa mendapatkan berbagai koleksi merchandise K-Pop dengan harga yang lebih murah sekarang juga hanya di iStyle.id.
Comments
You must Register or Login to post a comment.