K-Entertainment - 04 August 2023

Kencani Jisoo BLACKPINK, Pandangan Ahn Bo Hyun soal Tipe Idealnya Kembali Muncul

Dina Pangestu - 04 August 2023
Kencani Jisoo BLACKPINK, Pandangan Ahn Bo Hyun soal Tipe Idealnya Kembali Muncul

Pada 3 Agustus, Dispatch membuat heboh dengan merilis foto yang menunjukkan aktor Ahn Bo Hyun dan Jisoo BLACKPINK lagi berkencan.

Kedua agensi dengan cepat udah mengkonfirmasi kebenaran kabar kencan mereka dan detail mengenai hubungan mereka terungkap, seperti mengenai bagaimana Ahn Bo Hyun menyesuaikan jadwalnya buat bertemu dengan Jisoo.

Sumber foto: Google

Sama seperti pasangan selebriti lainnya, netizen mulai mengingat kembali wawancara masa lalu yang dilakukan oleh bintang tersebut.

Baca Juga: Dispatch Rilis Foto Jisoo dan Ahn Bo Hyun Pacaran, Agensi Konfirmasi Benar!

Pada 2020 silam, Ahn Bo Hyun mengunggah video tanya jawab (Q&A) di kanal YouTube-nya, di mana dirinya menjawab pertanyaan dari para penggemar, gak terkecuali soal detail tipe pasangan idealnya.

Pertama kali, Ahn Bo Hyun menyebutkan bahwa selama episode 'I Live Alone', sang aktor menyatakan bahwa tipe idealnya adalah seseorang yang baik pada orang tuanya. Lalu dalam video tersebut, ia secara lebih lanjut menjelaskan kalau dirinya suka dengan seseorang yang menghormati orang tua dan punya perilaku yang baik.

“Menghormati orang tua dan punya perilaku yang baik, itulah tipe idealku. Gak cuma menghormati orang tua mereka sendiri, tapi juga menghormati semua orang tua secara umum,” ujar Ahn Bo Hyun seperti dilansir dari Koreaboo pada Jumat (04/08/2023).

Baca Juga: Pernah Diisukan Kencan, Ini Komentar Jung Hae In soal Hubungan Asmara Jisoo BLACKPINK dengan Ahn Bo Hyun

Di masa lalu, Jisoo BLACKPINK secara khusus menyebutkan ayahnya sebagai orang yang ingin ia berikan bunga, yang menunjukkan cintanya buat orang tuanya. Sang idol pernah diungkap juga kalau ia adalah orang yang selalu menghormati dan ramah kepada semua orang di sekolah.

Baca Juga: Daebak! BLACKPINK Jadi Artis Pertama yang Capai Lebih dari 90 Juta Subscribers YouTube

Ahn Bo Hyun menambahkan lebih banyak soal tipe idealnya dengan mengatakan kalau seseorang yang juga bersemangat dalam pekerjaannya dan tahu bagaimana mencintai dirinya sendiri bakal menjadi pasangan kencannya yang ideal, karena pada saat itu, sang aktor gak menjalani hidupnya dengan cara tersebut.

"Seseorang yang bersemangat dalam pekerjaannya dan tahu bagaimana mencintai dirinya sendiri. Seseorang yang bisa mencintai dan menghargai dirinya sendiri adalah hal yang paling menonjol bagiku karena aku belum mampu menjalani hidup seperti itu,” ujarnya.

“Seiring bertambahnya usia dan memperoleh banyak perhatian, aku menyadari kalau aku bahkan gak mencintai diriku sendiri dan aku memutuskan untuk mencintai dan menghargai diriku sedikit lebih banyak sekarang. Seseorang yang menghormati semua orang dan para orang tua dan yang tahu bagaimana mencintai dirinya sendiri." ungkap aktor 35 tahun itu.

Comments

You must Register or Login to post a comment.