K-Pop Zone - 07 June 2023

Baru Rilis Sehari, MV 'SHALALA' Taeyoung NCT Tembus 3 Juta Views

Risti Fauziyah Habibie - 07 June 2023
Baru Rilis Sehari, MV 'SHALALA' Taeyoung NCT Tembus 3 Juta Views

Halo, Teman iStyle. NCTzen yang nge-stand Taeyong mana nih suaranya?

Hari kemarin, Taeyong baru aja merilis MV terbaru dengan konsepnya yang unik. 

Tapi, baru sehari rilis, MV 'SHALALA' Taeyoung NCT tembus 3 juta views, loh. Biar gak penasaran, yuk simak ulasan di bawah ini! 

Sumber Foto: Google 

Baru Rilis Sehari, MV SHALALA Taeyoung NCT Tembus 3,3 Juta Views

Siapa nih yang udah nungguin Taeyong NCT bakal solo? Pasti kalian udah gak sabar banget. 

Akhirnya, kemarin Taeyong NCT baru aja merilis MV resminya kemarin. Dalam video tersebut, Taeyong banyak mengambil konsep nyentrik yang sesuai dari dirinya nih. 

Hal ini justru bikin nuansa MV makin unik dan berani. Bahkan di hari pertama perilisannya, MV 'SHALALA' udah menjangkau 3,3 jt viewers dari seluruh dunia, loh! 

Baca Juga: Lee Seung Hoon WINNER Bakal Absen Tampil di ‘Dream High’ Karena Positif COVID-19

Keren banget ya, Teman iStyle. Di video ini, Taeyoung menggunakan beberapa outfit yang terbilang unik dan colorfull. 

Terutama di pemilihan warna rambut dan juga penggunaan aksesoris nih. Yang paling khas adalah pemilihan warna dari videonya, nih. 

Ada beberapa warna yang banyak jadi highlight, mulai dari hijau, merah, dan biru. Apalagi konsep video yang playful khas para rapper, menambah kesan aesthetic yang khas banget. 

Gak hanya itu, lirik rap Taeyong dan suaranya yang khas bikin para fans kecanduan. Dilihat dari liriknya, lagu ini menggambarkan tentang individualitas, ekspresi diri, menikmati momen, kepercayaan diri, kerja keras dan kebebasan berkarya. Bakalan inspiratif banget nih buat kita para pendengarnya.  

Sumber Foto: Google

Baca Juga: MAMAMOO Segera Rilis Film Dokumenter Terbaru ‘MAMAMOO: My Con The Movie’, Ini Dia Tanggal Rilisnya!

Last but not least, di video ini, Taeyong juga menunjukkan kemampuan dance-nya dengan koreografi yang unik. Gak heran ya, kalau video ini mampu menjangkau 3 juta pasang mata lebih. 

Gak cuma video musiknya yang hits nih, rupanya 'SHALALA' udah merajai charts iTunes di 30 negara. Bahkan, sebelum perilisannya album ini udah mendapatkan 500 ribu pre-order dari seluruh dunia. 

Taeyong sendiri memulai karirnya di dunia hiburan sejak tahun 2013 bareng SM Rookies. Gak lama di tahun 2017, Taeyong debut bareng personil NCT lainnya.

Baca Juga: Kontrak Eksklusif G-Dragon dengan YG Entertainment Berakhir, Gimana Nasib Kelanjutannya?

Taeyoung juga aktif di NCT U, NCT 127, dan SuperM nih. Dia juga banyak mengambil projek solo maupun kolaborasi dengan penyanyi lain. 

Salah satu karyanya yang dikenal adalah kolaborasinya bareng Punch untuk OST drama 'Hotel del Luna'. 

Sukses terus buat sang rapper! 

Comments

You must Register or Login to post a comment.