Buat kamu yang BRIIZE, ada kabar bahagia buat kamu, nih. Baru-baru ini, RIIZE berhasil pecahkan rekor di MMA Awards.
Menariknya, rekor ini berhasil menjadikan mereka sebagai boyband SM Entertainment ketiga yang mendapatkannya, loh.
Sumber Foto: Google
Beberapa waktu lalu, Melon Music Awards sukses diadakan di Korea, nih. Tentunya, acara musik bergengsi ini berhasil menghadirkan banyak artis K-Pop papan atas, Teman iStyle.
Di acara ini, RIIZE, boyband SM Entertainment yang baru debut beberapa bulan lalu, berhasil tampil menawan dengan membawakan lagu mereka. Begitu juga dengan NCT DREAM yang merupakan senior mereka.
Baca Juga: NCT LAB Comeback! Kun, Xiaojun, Renjun, dan Chenle Akan Rilis Lagu ‘Marine Turtle’
Kedua grup berhasil menyemarakkan suasana acara musik ini. Gak cuma itu, kamu yang BRIIZE patut berbangga karena grup ini berhasil menorehkan prestasi terbaru.
Kabarnya, RIIZE berhasil mendapatkan penghargaan sebagai New Artist of The Year bareng ZEROBASEONE. Hal ini lah yang membuat mereka jadi grup SM Entertainment ketiga yang berhasil mendapatkan penghargaan ini.
Baca Juga: Album K-Pop yang Masuk List PopCrush 30 Album Terbaik 2023
Sebelumnya, 15 tahun yang lalu, penghargaan ini berhasil diraih oleh SHINee di Melon Music Awards 2008. SHINee sendiri jadi boyband SM Entertainment kedua yang memperoleh penghargaan ini setelah Super Junior.
Sumber Foto: Google
Menariknya lagi, SHINee juga ikut hadir di acara ini untuk menyaksikan keberhasilan RIIZE saat menerima penghargaan ini. So sweet banget ya hubungan kedua grup ini, Teman iStyle?
Baca Juga: Klarifikasi Agensi ASTRO Terkait Penutupan dan Rumor Space Memorial Moonbin yang Baru
RIIZE sendiri adalah salah satu boyband Korea yang baru aja debut di bulan September lalu dengan single ‘Get A Guitar’. Boyband ini sendiri terdiri 7 orang member.
Mereka adalah Shotaro, Seungchan, Eunseok, Wonbin, Seunghan, Sohee, dan Anton. Setelah berhasil debut dengan ‘Get A Guitar’ baru-baru ini RIIZE kembali berhasil menggemparkan dunia K-Pop dengan lagu ‘Talk Saxxy’.
Itu dia informasi seputar RIIZE berhasil pecahkan rekor di MMA Awards 2023. Semoga prestasi ini mendatangkan kesuksesan
Comments
You must Register or Login to post a comment.