K-Pop Zone - 16 October 2023

Jungkook BTS Comeback dengan Album Perdananya ‘GOLDEN’, Ini Detail Albumnya

Neng Osa Nurohmah - 16 October 2023
Jungkook BTS Comeback dengan Album Perdananya ‘GOLDEN’, Ini Detail Albumnya

Sukses dengan debut solonya, kini Jungkook BTS siap comeback dengan album perdananya bertajuk GOLDEN

Album ini dijadwalkan akan dirilis pada 3 November 2023 pukul 01.00 KST. Sebelum perilisan, Jungkook telah meluncurkan lagu 3D (feat. Jack Harlow) yang akan menjadi salah satu lagu dalam album ini.

Dikabarkan, album GOLDEN akan berisi 11 lagu. Dua lagu dalam album ini telah lebih dulu dirilis yaitu Seven (featuring Latto) dan 3D (featuring Jack Harlow).

Baca juga: ARMY Bersiap! Jungkook BTS Akan Gelar Konser Solo Pertama 'GOLDEN' Live On Stage

Sebagai ARMY, pasti kamu ingin membeli album pertama Jungkook BTS. Kamu tentu ingin mendukung idola kesayanganmu ini. Kabar baik, album GOLDEN milik Jungkook sudah bisa dipesan. Namun, baru akan resmi rilis ke pasaran pada November 2023 mendatang.

Sebelum membeli album, tentu para ARMY ingin tahu mengenai detail album yang akan dibeli. Berikut adalah detail album GOLDEN Jungkook BTS.

Album GOLDEN Jungkook BTS memiliki book case dalam tiga versi, Shine, Solid, dan Substance. Photobook dalam album ini juga akan berbeda-beda di tiap versi. 

Jungkook BTS GOLDEN

Sumber gambar: Katalog iStyle

Baca juga: Lagu Jungkook "3D (ft. Jack Harlow)" Masuk dalam 10 Besar Chart HOT 100 Billboard

Saat membeli album versi manapun, Teman iStyle akan mendapatkan CD beserta CD envelope-nya. Seperti biasa, kamu juga akan mendapatkan post card saat membeli album. Beda versi, post card yang akan didapat akan berbeda pula.

Kemudian, kamu juga akan mendapatkan poster yang juga terdiri dari tiga versi sesuai versi mana yang kamu beli. Seperti biasa, kamu juga akan memperoleh photocard yang bisa kamu koleksi. 

Dalam album ini juga terdapat symbol sticker dan contents envelope yang bisa kamu gunakan sesuka hatimu. 

Baca juga: Jungkook BTS Akan Rilis Album Solo ‘Golden’ pada 3 November

Untuk pemesanan, album GOOLDEN milik Jungkook BTS ini sudah bisa kamu pesan sekarang juga di iStyle.id loh. Check out sekarang juga supaya gak kehabisan.

Selain comeback, saat ini Jungkook juga sedang menyiapkan konser perdananya berjudul ‘GOLDEN’ Live On Stage yang akan digelar pada 20 November 2023 di Jangchung Arena, Seoul, Korea Selatan. Wah, ARMY pasti sudah gak sabar dengan perilisan album serta konser perdana Jungkook ini.

Comments

You must Register or Login to post a comment.