K-Entertainment - 13 October 2023

Ini 3 Alasan Mengapa Film Ballerina Wajib Kamu Tonton

Rafa Syawalia R - 13 October 2023
Ini 3 Alasan Mengapa Film Ballerina Wajib Kamu Tonton

Netflix Korea kembali merilis film mengenai balas dendam dengan bumbuk aksi dan drama yang sangat menegangkan untuk penontonnya. Pada film Ballerina ini, Jun Jong Seo, Kim Ji Hoon, dan Park Yoo Rim menjadi pemeran utama.

Untuk sinopsisnya, Teman iStyle bisa langsung membaca artikel Sinopsis Film Korea ‘Ballerina’, Diperankan Jun Jong Seo & Kim Ji Hoon ya! Film Ballerina sendiri berdurasi sekitar satu setengah jam nih! Jadi bisa banget buat tontonan di akhir pekan kalian! Berikut alasan mengapa kamu wajib menonton film Ballerina yang merupakan kategori K-Content Netflix!

1. Adegan Aksi Intens

Kalau Teman iStyle pernah nonton The Call, maka film Ballerina jangan sampai ke skip! Proyek film ini merupakan proyek kerja sama Lee Chung Hyun dan kekasihnya yang menjadi bintang utama, yaitu Jeon Jong Seo. Kamu akan dibawa kedalam aksi pemukulan dan peluru yang gak ada habis-habisnya dengan sinematis yang mengagumkan. Selain itu juga, dosis adrenalin untuk film ini bakal membuat Teman iStyle yang menyukai aksi mendapatkan pengalaman terbaru!

Sumber foto: Twitter (warmkdrms)

2. Kisah Persahabatan yang Menyentuh

Dalam sinopsisnya, film Ballerina ini menceritakan kisah dua orang sahabat yaitu Ok Joo dan Choi Min Hee. Keduanya memiliki sifat yang kontras sekali, tetapi selama menonton ini, kamu akan merasakan suasana persahabatan yang hangat. Ok Joo dan Min Hee di film Ballerina ini memang saling melengkapi nih!

Sumber foto: Twitter (jongseospics)

3. Kisah Balas Dendam Tanpa Ampun dan Sadis

Lee Chung Hyun, sebagai sutradara menyampaikan dalam persnya kalau ia memang ingin membuat film yang sadis namun tetap ciamik. Dimulai dengan tragedi yang menimpa Choi Min Hee dan meninggal secara tragis, Ok Joo berusaha melaksanakan permintaan sahabatnya, dan ia pun bahkan gak peduli mara bahaya yang akan dia hadapi.

Baca juga: Kim Ji Hoon Ungkap Alasan Bintangi Film ‘Ballerina’

Itu dia 3 alasan kenapa kamu harus banget nonton film Ballerina di streaming platform Netflix! Seru abis ‘kan? Selain itu, film Ballerina ini juga bakal tayang di Busan International Film Festival 2023 lho! 

Comments

You must Register or Login to post a comment.