Halo Teman iStyle.
Lagu K-Pop yang satu ini jadi salah satu lagi yang paling sering didengar belakangan ini. Siapa sangka, saking populernya, 'Queencard' (G)I-DLE mencapai 200 juta views di YouTube dari seluruh dunia, nih.
Pencapaian ini tentunya bakal jadi sebuah kebanggaan dan prestasi baru buat girlband (G)I-DLE beserta fans-nya.
Kira-kira bagaimana ya detail informasinya?
Buat tahu penjelasannya, yuk kita simak ulasan sama-sama di bawah ini!
Sumber Foto: Google
MV 'Queencard' (G)I-DLE telah meraih prestasi baru nih!
Prestasi ini, baru aja diraih dan dicatat per hari ini, 14 Agustus 2023. Kabarnya, video musik 'Queencard' (G)I-DLE di YouTube baru aja berhasil menarik 200 juta pasang mata dari seluruh dunia.
Baca Juga: FIFTY FIFTY Bakal Muncul di Acara SBS 'Unanswered Questions'
'Queencard' sendiri adalah lagu utama dari mini album ke-6 (G)I-DLE, 'I Feel'. Setelah beberapa saat rilis, lagu ini langsung ada di posisi pertama berbagai chart internasional, nih.
Gak cuma itu, dalam waktu 18 hari setelah rilis, lagu 'Queencard' langsung berhasil mendapatkan 100 juta views, nih. Hal ini secara gak langsung menunjukkan popularitas (G)I-DLE di dunia musik Korea.
Baca Juga: ITZY Akan Mengambil Tindakan Hukum Terhadap Tindakan Jahat
(G)I-DLE sendiri merupakan girlband besutan CUBE Entertainment yang pertama kali debut tahun 2018 lalu, nih. Girlband ini terdiri dari 5 orang anggota.
Mereka adalah Miyeon, Minnie, Soyeon, Yuqi dan Shuhua. (G)I-DLE pertama kali dikenal di dunia musik Korea dengan lagu 'Latata'.
Baca Juga: Bocoran NCT 2023: Era Baru SM 3.0 dan Musik Neo
Kini, girlband ini kembali dengan lagu hits nomor satu mereka yaitu 'Queencard'. Lagu ini merupakan bagian dari album terbaru mereka di tahun 2023, 'I Feel'.
Selain di YouTube, lagu ini 'Queencard' juga populer dan sering dijadikan sebagai latar musik di platform lain. Mulai dari Instagram Reels hingga video Tiktok.
Comments
You must Register or Login to post a comment.