K-Pop Zone - 07 August 2023

Ganti Venue, World Scout Jamboree Tunda Konser K-Pop Super Live

Risti Fauziyah Habibie - 07 August 2023
Ganti Venue, World Scout Jamboree Tunda Konser K-Pop Super Live

Halo Teman iStyle.  

Musim panas, identik dengan berbagai festival yang seru dan menarik. Salah satu acara yang ditunggu adalah konser K-Pop Super Live di World Scout Jamboree. 

Sayangnya, World Scout Jamboree tunda konser K-Pop Super Live, nih. Rencananya acara ini akan diadakan tanggal 6 Agustus Mendatang. 

Kira-kira karena apa ya konser ini ditunda? 

Buat tahu jawabannya, yuk kita sama-sama simak ulasan di bawah ini! 

world scout jamboree tunda konser k-pop super live

Sumber Foto: Google

World Scout Jamboree Tunda Konser K-Pop Super Live

Beberapa waktu lalu, beredar laporan kalo K-Pop Super Live yang diadakan di World Scout Jamboree akan ditunda karena cuaca ekstrem. Menurut berita sebelumnya, rencana, acara ini akan digelar tanggal 6 Agustus namun ditunda menjadi 11 Agustus, nih. 

Penampilan para idol K-Pop sendiri bakal diadakan di hari penutupan Jambore. 

Tanggal 6 Agustus kemarin, Park Bokyun selaku Menteri Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea mengadakan konferensi pers terkait World Scout Jamboree. 

Baca Juga: Hengkang dari Agensi SM Entertainment, Kyuhyun Super Junior Bergabung dengan Antenna

Sang menteri menjelaskan bahwa hari penutupan jambore yang menampilkan artis K-Pop ini bakal diadakan di tanggal 11 Agustus. Sang menteri juga menambahkan kalo tempat acara sudah diubah menjadi Jeonju World Cup Stadium. 

Di sisi lain, stadium ini mampu menampung 48.000 penonton dengan 80% tribun beratap. Park Bokyun sendiri menjelaskan kalo dia sudah berkoordinasi dengan pihak artis dan juga tim broadcasting KBS. 

Baca Juga: Mini Album Jihyo ‘Zone’: Tracklist, Jadwal Rilis, dan Teaser

Acara ini nantinya akan menampilkan Sieun dan Seeun STAYC serta Jang Dong Yoon sebagai MC. Adapun artis yang bakal tampil ialah Xikers, IVE, ZEROBASEONE, NMIXX, STAYC, P1Harmony, & TEAM, VERIVERY, Lee Chae Yeon, Nature, dan juga ATBO.

Perubahan jadwal yang ada bisa aja menyebabkan perubahan artis yang akan tampil. Karena itu, jangan lupa untuk pantengin terus K-Hub buat tahu info terkini seputar Korea dan K-Pop, ya. 

Baca Juga: Film Dokumenter MAMAMOO 'MY CON’ Resmi Tayang 9 & 12 Agustus 2023

Semoga nantinya acara konser ini bakal berjalan sesuai rencana, ya, Teman iStyle.  

World Scout Jamboree sendiri adalah acara jambore pramuka internasional yang diadakan 4 tahun sekali. Acara ini biasa diadakan selama beberapa hari di akhir bulan Juli sampai awal bulan Agustus. 

Tahun ini, Korea Selatan jadi tuan rumah World Scout Jamboree yang ke-25.

Comments

You must Register or Login to post a comment.