Fashion - 14 November 2020

Pilih Wangi Parfume Yang Cocok Dengan Kepribadianmu

Admin - 14 November 2020
Pilih Wangi Parfume Yang Cocok Dengan Kepribadianmu

Meski banyak wangi parfum yang beredar di dunia, pasti cuma ada satu atau dua tipe wangi parfum yang jadi pilihan Teman iStyle. Wangi parfum kadang-kadang jadi identitas kita yang bisa diingat oleh orang-orang terdekat. Dan katanya, wangi parfum yang Teman iStyle pilih ternyata bisa mencerminkan kepribadian lho.

Nih menurut berbagai penelitian ahli, merangsang indra penciuman dapat menciptakan pola pikir dan mempengaruhi perilaku seseorang. Disaat nentuin jenis wangi parfum, pasti akan berpengaruh pada kondisi psikologis seseorang. Jadi, penting buat memilih wangi parfum yang sesuai dengan kepribadian Teman iStyle. Nah iStyle.id mau share beberapa tipe wangi parfum dan kepribadian yang cocok dengan wanginya, biar kamu bisa memperkuat karakter dan kepercayaan diri. Penasaran kan? Yuk kita telusuri lebih lanjut

Aroma buah-buahan (fruity) untuk pribadi dinamis

Buat Teman iStyle yang energik, suka beraktifitas di luar ruangan dan suka bertemu orang banyak, parfum dengan wangi buah - buahan bisa menjadi pilihan yang cocok. Karakter wangi fruity yang segar dan unik, menggambarkan kepribadian yang mudah bergaul, aktif, dinamis, ceria dan penuh energi.
Selain itu, mereka yang memilih menggunakan parfum beraroma buah, biasanya memiliki pandangan yang optimis, dan mudah bergaul dengan semua orang. Apakah Teman iStyle.id salah satu diantaranya?

Aroma ocean cerminan karakter energik

Nah untuk karakter yang menggambarkan kebebasan dan keberanian, wangi ocean yang segar bisa jadi pilihannya. Orang yang suka memakai parfum dengan wangi ini, memiliki karakter siap bekerja keras, mengutamakan kebebasan, penuh energi dan aktif. Cocok buat Teman iStyle yang biasa beraktivitas di luar ruangan dan punya mobilitas yang tinggi.

Aroma kayu (woody) untuk jiwa yang lebih tenang

Buat Teman iStyle yang suka dengan ketenangan, pemikir keras, dan penuh kejujuran. Pilihan parfum dengan aroma kayu sangat sesuai untuk menguatkan karakter tersebut. Aroma natural khas alam mencirikan ketenangan, kemandirian, dan keteguhan pendirian. Orang yang suka memakai parfum beraroma woody biasanya lebih percaya diri, kritis, dan memiliki ketegasan dalam bertindak.

Keramahan dan kehangatan dari aroma rempah

Oh ya selain aroma kayu, Teman iStyle juga bisa memilih parfum dengan wangi rempah. Aroma eksotik dari rempah-rempah mencerminkan kepribadian yang tenang, hangat, dan ramah. Selain itu, parfum dengan aroma rempah dipercaya bisa meningkatkan mood orang-orang di sekitarnya. Parfum aroma rempah pun bisa menjadi salah satu pilihan buat dipakai di acara-acara santai dan semi formal lho.

Romantisme wangi bunga (floral)

Parfum dengan aroma floral adalah pilihan yang sangat cocok untuk Teman iStyle yang menyukai kelembutan, dipandang anggun dan elegan. Harum floral pun mencerminkan personal yang memiliki romantisme tinggi. Wangi bunga yang harum cocok untuk yang ingin menguatkan karakter glamor, bijaksana, lembut, dan memiliki kepekaan yang tinggi. Selain itu, karena parfum beraroma bunga merupakan pilihan utama wanita, jadi gak heran kalau aroma ini juga menguatkan kesan feminim dan elegan.

Lebih rileks dengan aroma vanilla

Aroma vanila pun bisa menjadi alternatif pilihan untuk Teman iStyle dalam memilih wangi-wangian. Aroma vanila yang lembut dan manis menggambarkan perilaku lemah lembut, periang, dan penuh semangat. Terlebih lagi aroma dari vanilla sendiri menurut penelitian mampu untuk mengurangi stres dan membuat diri menjadi lebih rileks. Kalau Teman iStyle pasti ingin selalu bebas dari stres dalam menjalani aktivitas harian, mungkin memakai parfum dengan aroma vanilla bisa dicoba.

Gimana? Parfum yang Teman iStyle pakai sekarang sudah sesuai karakter? Atau malah bingung mau cari parfum yang sesuai karakter? Jika Teman iStyle masih bingung untuk mendapatkan parfum yang sesuai dengan kepribadian, International Beauty Fair bisa menjadi pilihan Teman iStyle untuk mendapatkan produk-produk parfum pilihan. Berbagai varian parfum favorit Teman iStyle bisa ditemukan di sini. Diskonnya bisa sampai 90% loh. Jangan sampai kehabisan!

Oh ya nih katanya sih memakai parfum gak cuma untuk wangi yang harum, tapi juga bisa memberikan sugesti positif. Gak cuma sugesti untuk diri sendiri tapi untuk orang-orang disekitar kita. Aktivitas sehari-hari pun akan terasa lebih bergairah dan menyebarkan energi positif untuk yang lainnya. Nah, kalau karakter Teman iStyle.id sebenernya termasuk aroma parfum apa?

Sumber: https://blog.istyle.id/pilih-wangi-parfume-yang-cocok-dengan-kepribadianmu/

Comments

You must Register or Login to post a comment.