Nostalgia gaya fashion tahun 90-an makin terasa tahun ini. Para pecinta fashion masih gemar tampil dengan sederet pakaian ala tahun 90-an seperti jaket jeans, baju berwarna neon, crop top, velvet dan masih banyak lagi. Yang paling populer adalah jaket jeans. Tren jaket jeans nggak hanya keren buat wanita maupun pria. Sifatnya yang unisex membuatnya mudah dipadukan bersama koleksi fashion lainnya.
Namun, tahukah kamu kalau memakai jaket jeans nggak boleh sembarangan? Ada tips dan trik agar jaket jeans yang kamu miliki tepat saat dipakai. Yuk simak tips memilih jaket jeans agar tampil lebih trendy berikut.
1. Pastikan Kualitas Bahan
[caption id="attachment_8147" align="aligncenter" width="800"]
SHOP iLOTTE.comAnye[/caption]
Punya gaya memanglah sah sah saja, tapi apa jadinya jika kamu tidak nyaman dengan gaya tersebut? Makanya, pilih jaket jeans yang berbahan ringan untuk penggunaan sehari-hari karena kamu akan lebih nyaman beraktivitas dan mudah saat mencuci.
[caption id="attachment_8148" align="aligncenter" width="800"]
SHOP iLOTTE.comAnye[/caption]
2. Pilih Warna yang Tepat
[caption id="attachment_8149" align="aligncenter" width="800"]
SHOP iLOTTE.comMiyoshi Jeans[/caption]
Berikutnya yang paling penting adalah warna. Untuk mendapatkan warna yang sesuai, kamu bisa mencoba menyesuaikan dengan warna rambut kamu. Kalau nggak mau ribet, pilih saja warna netral seperti classic blue yang selalu easy to match.
[caption id="attachment_8150" align="aligncenter" width="800"]
SHOP iLOTTE.comMiyoshi Jeans[/caption]
3. Sesuaikan Model dengan Postur Tubuh
[caption id="attachment_8151" align="aligncenter" width="800"]
SHOP iLOTTE.comAnye[/caption]
Penggemar fashion sudah pasti memberikan perhatian lebih pada model atau desain jaket jeans. Pilih jaket jeans sesuai postur tubuh dan gaya kamu ya. Misalnya buat kamu yang bertubuh mungil paling tepat mengenakan jaket jeans model crop top.
4. Coba Jaket Jeans Berdetail Patch
[caption id="attachment_8152" align="aligncenter" width="800"]
SHOP iLOTTE.comPeople's Denim[/caption]
Jaket jeans jaman sekarang punya detail yang bermacam-macam. Yang paling keren menurut iSTYLE adalah jaket jeans berdetail patches. Detail patches ini bisa memberikan powerful statement pada gayamu. Tentu kuncinya adalah rasa percaya diri.

5. Pilih Desain Klasik
Terakhir, agar tampilanmu lebih fashionable pilihlah jaket jeans dengan model klasik yang mudah di-mix and match. Semakin klasik modelnya, kamu akan makin mudah memadukannya dengan banyak fashion item. Hmmm, investasi yang nggak akan mengecewakan.
[caption id="attachment_8153" align="aligncenter" width="800"]
SHOP iLOTTE.comMiyoshi Jeans[/caption]
Oke kamu sudah siap memilih jaket jeans yang pas. Get your style now.
Cover image by Vogue - Phil Oh
Sumber: https://blog.istyle.id/girls-ini-5-tips-memilih-jaket-jeans-agar-kamu-tampil-trendy/
Comments
You must Register or Login to post a comment.