K-Pop Zone - 21 May 2024

Fakta-Fakta Menarik LUN8, Grup Idol dari Fantagio Penerus ASTRO

Adinda Fitriayu - 21 May 2024
Fakta-Fakta Menarik LUN8, Grup Idol dari Fantagio Penerus ASTRO

LUN8 (루네이트) adalah boy grup di bawah naungan Fantagio Entertainment yang melakukan debut pada 15 Juni 2023 lalu dengan merilis mini album bertajuk ‘CONTINUE?‘. LUN8 beranggotakan 8 orang yang masing-masing bernama Jinsu, Chael, Takuma, Junwoo, Dohyun, Ian, Ji Eunho, dan Eunseop.

Pada tanggal 22 November 2023, LUN8 melakukan debut sub-unit pertama mereka dengan LUN8wave. Nama ‘LUN8’ sendiri memiliki arti 8 anak laki-laki dengan cahaya bulan yang menerangi malam yang gelap.

LUN8 berencana akan selalu merilis musik yang mudah untuk didengarkan untuk semua orang, serta menyajikan cerita dan ambisi mereka sendiri.

Penasaran dengan boy group baru dari Fantagio Entertainment ini? Berikut fakta-fakta menarik tentang LUN8 untuk mengenal mereka lebih dekat. Simak di bawah ya!

Baca Juga:

Profil dan Biodata Member Grup KPop LUN8

Fakta-Fakta Menarik LUN8

  • Nama grup tersebut, LUN8, berasal dari kata Latin 'LUNA' yang mengacu pada bulan bumi. Delapan adalah jumlah anggota mereka
  • LUN8 memiliki sapaan resmin untuk para penggemar. Sapaan tersebut adalah ‘Lunar with us! Hello, we are LUN8!’
  • Memiliki nama fandom ‘LUV8’
  • Lunate adalah nama tim dengan arti delapan anak laki-laki yang memeluk cahaya bulan dan mencerahkan malam yang gelap
  • Mini album pertama LUN8 berisi lima lagu, yaitu 'Voyager' dan 'Wild Heart' sebagai title track, serta b-side 'XX', 'We Like It', dan 'Live In The Moment'
  • Sebelum debut, sebagai perkenalan grup, LUN8 telah meng-cover lagu milik DAY6 dan ASTRO, serta cover dance dari beberapa grup idol seperti EXO, NCT U, SAAY, juga JACKBOYS, Travis Scott

    Baca Juga:

    Mengenal Arti Armageddon, Konsep Comeback Terbaru aespa yang Wajib Dinantikan!

    LUN8 sudah memiliki semua platform official social media mereka:

    Instagram: lun8_official

    Twitter: LUN8_official / LUN8_members / LUN8_JP (Jepang)

    YouTube: LUN8 | 루네이트

    TikTok: @lun8_official

    Saluran Kakao: LUN8

    Weibo: LUN8_Resmi

    Facebook: LUN8 루네이트

    Baca Juga:

    3 Fakta Menarik xikers, Boy Group yang Jadi Line Up di Sarangheyo Indonesia!

    Nah itu dia beberapa fakta menarik dari boy group LUN8. Teman iStyle udah pada dengerin lagu mereka belum? Coba komen di bawah ya!

    By the way, buat Teman iStyle yang mau beli merchandise K-Pop lainnya, kamu bisa beli di WithMuu iStyle.id lho. Karena dijamin original trusted, koleksinya cukup lengkap, dan juga lagi banyak promo menarik yang bisa kamu dapetin. Buruan check out!

    Comments

    You must Register or Login to post a comment.