Hi Teman iStyle! Pada tanggal 7 November,Fantagio mengumumkan kalau Kang Ye Won resmi jadi bagian dari keluarga mereka. Dalam pernyataan resmi, Fantagio menyampaikan "Kami telah menandatangani kontrak eksklusif dengan Kang Ye Won. Kami berencana memberikan dukungan menyeluruh untuk menggali spektrum akting yang beragam yang dimiliki Kang Ye Won."
Kang Ye Won, yang telah membintangi film-film seperti Tidal Wave,' 'Harmony,' 'Hello Ghost,' 'Quick,' 'Insane,' 'Trick,' 'Part-Time Spy,' 'Watching,' 'The Bad Guys: Reign of Chaos,' dan drama-drama seperti 'Bad Guys,' 'Becky's Back,' 'Man Who Dies to Live,' dan 'The One and Only,' dan kini resmi menjadi bagian dari keluarga Fantagio. Dan sekarang resmi menjadi bagian dari Fantagio
Fantagio bukanlah nama asing dalam industri hiburan Korea Selatan. Agensi ini telah menaungi banyak artis seperti ASTRO, Weki Meki, LUN8, Ong Seong Woo, Baek Yoon Sik, Seo Kyung Seok, Lim Hyun Sung, Kim Mi Hwa, Park Ye Rin, dan masih banyak lagi. Fantagio terus memperluas pengaruhnya dalam berbagai bidang, termasuk produksi film dan drama, serta bisnis pertunjukan di luar negeri.
Sebelumnya, Kang Ye Won dikenal sebagai co-CEO di Hyowon CNC, yang mana sebelumnya menaungi influencer kontroversial Freezia (Song Ji Ah). Freezia sempet jadi sorotan karena kontroversi pake barang palsu. Meskipun terjadi kontroversi, Kabar yang beredar menyebutkan bahwa Kang Ye Won memutuskan hubungan dengan Freezia, namun ternyata Kang Ye Won langsung klarifikasi dan bantah rumor itu.
Baca Juga : Fantagio Mengambil Tindakan Hukum Atas Nama Mendiang Moonbin ASTRO, Ada Apa?
Dengan Kang Ye Won resmi jadi bagian Fantagio, bisa nih kita berharap akan ada proyek proyek seru yang menanti dari Kang Ye Won. Fantagio yang terus berkembang bersama dengan portofolio artis-artis papan atasnya menjanjikan masa depan cerah dalam industri hiburan Korea Selatan.
Jadi, jangan sampai ketinggalan momen seru yang akan dibawa Kang Ye Won bersama Fantagio, ya! Biar nggak kudet, pantengin terus berita terbaru di iStyle.id! disana akan akan terus update berita berita terbaru seputar korea!
Baca Juga : Dirikan Agensi Baru Bernama One Fine Day Entertainment, Rocky Eks-ASTRO Siap Debut Solo
Comments
You must Register or Login to post a comment.