K-Entertainment - 06 November 2023

Profil Pemain Drakor Perfect Marriage Revenge, Senior Semua!

Rafa Syawalia R - 06 November 2023
Profil Pemain Drakor Perfect Marriage Revenge, Senior Semua!

Lagi tayang, drakor Perfect Marriage Revenge yang merupakan drama dari adaptasi Webtoon dengan judul ‘The Essence of a Perfect Marriage’ dari penulis Young dan Lee Beom Bae. Drama Perfect Marriage Revenge ini disutradarai oleh Im Seo Ra nih. Buat Teman iStyle yang penasaran seperti apa drakor Perfect Revenge Marriage, kalian bisa baca artikel ini ya: Sinopsis ‘Perfect Marriage Revenge’, Drakor Adaptasi Webtoon Terbaru

Profil Pemain Drakor Perfect Marriage Revenge

Sumber foto: Twitter (blukimchikdrama)

1. Sung Hoon

Aktor kelahiran 1983 ini memiliki nama asli Bang Sung Hoon dan lahir 14 Februari di Daegu, Korea Selatan. Dalam drama Perfect Marriage Revenge dia berperan sebagai Seo Do Kook. Sung Hoon sendiri sudah banyak memainkan drama-drama Korea seperti Passionate Love, Oh My Venus dan yang terbaru So I Married The Anti-Fan. Pada 2016, Sung Hoon mendapatkan nominasi Best New Actor untuk drama Five Enough dalam penghargaan 2016 KBS Drama Awards.

Baca juga: Sung Hoon dan Jung Yoo Min Akan Bintangi Drama Adaptasi Webtoon ‘Perfect Marriage Revenge’

Sumber foto: Twitter (blukimchikdrama)

2. Jung Yoo Min

Lahir 10 Juli 1991, Jung Yoo Min sudah terkenal di beberapa drama Korea populer seperti, Reply 1988, Room No. 9. Itaewon Clas, Twenty Five Twenty One, dan yang terbaru Celebrity. Di sini, Jung Yoo Min berperan sebagai Han Yi Joo yang merupakan tokoh perempuan utama dan diadaposi oleh keluarga kaya raya.

Sumber foto: Twitter (kenthusiastic10)

3. Jin Ji Hee

Berperan sebagai Han Yoo Ra, yang merupakan adik tiri Han Yi Joo dan sama-sama gak menyukai Han Yi Joo. Han Yoo Ra adalah aktris dari Korea Selatan yang lahir pada 25 Maret 1999 nih! Jin Ji Hee merupakan salah satu aktor drama fenomenal, Penthouse dan berperan sebagai Yoo Je Ni.

Sumber foto: Instagram (actor_shinyo)

4. Kang Shin Hyo

Di sini, Kang Shin Hyo berperan sebagai Seo Jeong Wook yang merupakan wakil presiden Prince Construction dan saudara tiri Seo Do Kook. Aktor kelahiran 13 Agustus 1989 ini memang sering menjadi support character misalnya dalam drama While You Were Sleeping yang diperankan oleh Bae Suzy dan Lee Jong Suk.

Baca juga: 3 K-Drama Terbaru Tayang Bulan November Ini di Netflix!

Jadwal Tayang Drakor Perfect Marriage Revenge

Nah, itu dia beberapa deretan profil pemain Perfect Marriage Revenge yang akan sering kalian saksikan kalau menonton drama ini! Untuk Teman iStyle yang bertanya kapan tayang drama Korea Perfect Marriage Revenge? Teman iStyle bisa menyaksikannya di platform streaming Vidio setiap hari Minggu dan Senin! Itu dia informasi seputar drama Korea Perfect Marriage Revenge, ada yang nonton gak nih?

Comments

You must Register or Login to post a comment.