K-Pop Zone - 20 June 2023

Sangat Menyentuh, Lagu Broken Melodies NCT Dream Ditulis Untuk Penggemar

Rafa Syawalia R - 20 June 2023
Sangat Menyentuh, Lagu Broken Melodies NCT Dream Ditulis Untuk Penggemar

Bentar lagi, NCT Dream akan merilis full album mereka yang bertajuk ISTJ nih Teman iStyle. Meskipun SM Entertainment belum menjelaskan konsep yang diusung kali ini, ISTJ adalah tipe kepribadian seseorang yang disebut sebagai ‘Inspector’ atau diartikan sebagai pengawas. Gabungan Introvert-Sensing-Thinking-Judging ini menjadikan sosok Inspector ini selalu fokus pada diri mereka.

Tepat pada tanggal 19 Juni 2023 kemarin, NCT Dream merilis lagu pra-rilisnya yaitu Broken Melodies yang akan muncul dalam album ISTJ ini nih, Teman iStyle. Lagu Broken Melodies oleh NCT Dream ini berkaitan dengan keinginan seseorang untuk mengatasi perasaannya ketika menghadapi hubungan jarak jauh dengan seseorang yang dicintainya. So sweet banget gak sih?

Selain itu juga, seseorang tersebut berharap bahwa mereka bisa bersatu dan tetap menjaga dirinya untuk melindungi kasih mereka nih. Liriknya yang menyentuh, lagu ini ditujukan kerinduan para member NCT Dream sendiri kepada sijeuni atau penggemar NCT! Cie, so sweet banget deh!

Baca juga: Yuk, Kita Kenalan dengan 22 Peserta HYBE untuk Survival Show ‘R U Next?’

NCT Dream Ungkap Rasa Rindu Kepada Penggemar Melalui Lagu Broken Melodies

Pada bagian chorus yang dinyanyikan oleh Mark, Jisung, Renjun dan Haechan, “Life is but a dream, we got history (I just wanna) / Feel the chemistry, feel you next to me (You know that I) / Hate this distance, cause I’m just left here singing / Lonely harmonies, broken melodies,” ini menjadi chorus yang addictive dan tentunya menunjukan rasa rindu seseorang terhadap kekasihnya, nih!

Lagu Broken Melodies menunjukkan perasaan rindu yang dirasakan oleh para anggota NCT Dream terhadap orang yang mereka cintai. Karena maknanya yang cukup mendalam, lagu ini memang cocok untuk melepas rasa rindu dan perasaan kesepian untuk pasangan yang menjalankan hubungan jarak jauh.

Baca juga: Seru Banget! NCT dan WayV Rombongan Nonton Konser Bruno Mars 

Sebelumnya, grup NCT Dream baru menyelesaikan konser encore terakhir mereka ‘The Dream Show 2: In Your Dream’ di Seoul. Di akhir acara juga, mereka menjanjikan hadiah untuk para penggemar sebelum merilis teaser dan lagu ‘Broken Melodies’ nih.

Baca juga: Diproduseri Glenn Alinskie, Ini Profil Member Grup KPop CRAXY

Konser NCT Dream ‘The Dream Show 2: In Your Dream’ Seoul mengikuti perhentian baru-baru ini di Asia, Eropa, dan Amerika Utara selama paruh pertama tahun 2023. NCT Dream ini akan mengadakan tur ke Amerika Selatan pada bulan Juli ini. Bulan lalu, SM Entertainment menguraikan rencananya yang akan datang untuk NCT, termasuk perilisan album studio ketiga NCT Dream bulan depan, serta mini album baru di bulan November.

Comments

You must Register or Login to post a comment.