K-Entertainment - 25 June 2024

3 Alasan Kenapa Kamu Wajib Nonton K-Drama ‘The Player 2: Master of Swindlers’

Adinda Fitriayu - 25 June 2024
3 Alasan Kenapa Kamu Wajib Nonton K-Drama ‘The Player 2: Master of Swindlers’

‘The Player 2: Master of Swindlers’ adalah drama perampokan tentang sekelompok penipu berbakat yang mengincar orang kaya dan korup dengan mencuri uang kotor yang diperoleh melalui cara ilegal. Drama Korea ini adalah sekuel dari serial hits OCN yang tayang tahun 2018 lalu berjudul  ‘The Player'.

Song Seung Heon kembali berperanb sebagai penipu licik bernama Kang Ha Ri, dalang di balik skema rumit pasukan tersebut. Lee Si Un kembali sebagai hacker terampil bernama Lim Byung Min, dan Tae Won Seok kembali sebagai petarung bernama Do Jin Woong.

Bergabung dengan para pemeran lainnya ada Oh Yeon Seo sebagai Jung Soo Min, sosok misterius yang memikat Kang Ha Ri kembali ke dalam permainan, dan Jang Gyuri sebagai pengemudi baru grup Cha Je Yi.

Kalau kamu penasaran dengan ‘The Player 2: Master of Swindlres’, berikut adalah tiga alasan kenapa kamu wajib nonton drama ini. Disclaimer, artikel ini megandung spoiler ya!

Baca Juga:

Paling Ditunggu! Ini 5 Drama Korea Baru Tayang Juni 2024

Sebelum baca, kamu bisa nonton trailer 'The Player 2: Master of Swindlers' di sini:

1. Kerja Sama Tim yang Lebih Solid

Para pemain di ‘The Player 2: Master of Swindlres’ menunjukkan kerja sama tim yang lebih kuat dan solid saat mereka mengumpulkan kekuatan untuk mengalahkan banyak penjahat. Meskipun mereka bertengkar seperti layaknya pertemanan, namun mereka juga berbagi kepercayaan dan kesetiaan yang mendalam seperti keluarga. Berjuang demi keadilan bersama, tim mengatasi kesulitan dengan cara mereka sendiri yang unik.

2. Memberantas Kejahatan yang Lebih Besar

Saat para pemain meningkatkan keterampilan mereka, para penjahat juga meningkatkan permainan mereka, melakukan yang terbaik untuk membuat Kang Ha Ri jatuh ke dalam perangkap. Di episode 6, Mr. Myung (Lee Soo Hyuk) membawa ketegangan ke dalam drama dengan terlihat mengetahui semua kartu Kang Ha Ri dan terlihat gak tergoyahkan.

Selanjutnya, secara bertahap terungkap bahwa para penjahat tersebut ada hubungannya dengan Jeffrey Jung (Kim Kyung Nam), membuat pemirsa semakin penasaran. Jeffrey Jung juga tampaknya menyadari gerakan Kang Ha Ri, sehingga meningkatkan antisipasi konfrontasi mereka.

Baca Juga:

‘Sweet Home 3’ Akhirnya Rilis Trailer Resmi, Song Kang Reuni dengan Lee Do Hyun!

5 Pemeran Utama Pria dalam K-Drama yang Berhasil Mencuri Hati Penonton!

3. Mengungkap Penjahat Sebenarnya

Saat menyelidiki Jeffrey Jung, Kang Ha Ri juga menemukan individu terkait lainnya yang ternyata merupakan klien aslinya, presiden Choi Sang Ho (Jo Sung Ha). Meskipun presiden mengklaim bahwa dia meminta bantuan para pemain untuk menangani penjahat yang gak dapat dia tangani dari posisinya, Kang Ha Ri tetap curiga.

Khususnya, dengan diketahuinya bahwa ia ada hubungannya dengan kematian mantan kekasih Jung Soo Min, pemirsa penasaran untuk mengetahui lebih banyak tentang niat sebenarnya.

Saat ini, ‘The Player 2: Master of Swindlers’ sudah sampai episode 7, dan bisa kamu tonton di Viu!

Comments

You must Register or Login to post a comment.