Kemarin, IU baru aja memulai tur konser solo nya yang bertajuk ‘H.E.R World Tour Concert’ di KSPO Dome Seoul selama 4 hari. Banyak banget artis-artis yang datang menonton konser IU seperti Winter aespa, D.O EXO, Yoo Jae Suk, Yang Sechan, Kang Mina, Park Eun Bin, dan masih banyak lagi.
NewJeans dan RIIZE menjadi tamu spesial yang tampil di konser IU Teman iStyle. Selain yang tadi disebutkan, Lee Jong Suk juga hadir menonton sang kekasih manggung lho.
Sumber foto: Google
Gak sendirian, Lee Jong Suk datang ditemani oleh aktor Shin Jae Ha yang pernah bermain di Pinocchio dan While You Were Sleeping. Netizen turut senang melihat Lee Jong Suk menonton konser IU meskipun gak ada foto maupun video yang memperlihatkan interaksi antar keduanya.
Baca Juga:
5 Drama Korea dengan Rating Tertinggi Sepanjang Masa!
Gak Sabar! Ini Dia Sederat Idol K-Pop yang Akan Comeback dan Debut di Bulan Maret
Melalui agensi masing-masing, IU dan Lee Jong Suk mengonfirmasi hubungan romantis, menjelaskan kalau mereka telah membangun perasaan dari teman kerja menjadi hubungan yang lebih serius. Gak hanya itu aja, Lee Jong Suk dan IU secara terbuka mengonfirmasi hubungan mereka melalui postingan untuk fans.
Meski sesekali dikabarkan putus, mereka terus menunjukan cinta mereka. Selain Asia, ‘H.E.R World Tour Concert’ juga akan mampir ke beberapa kota di Eropa dan Amerika Serikat.
Jadwal Konser IU di Indonesia sendiri akan mulai 27 – 28 April di ICE BSD Hall 5 – 6.
Comments
You must Register or Login to post a comment.