Aktris yang satu ini baru aja tampil di ‘Strong Girl Nam Soon’ sebagai Hwang Geum Joo, ibu dari sang tokoh utama, nih. Di usianya yang memasuki 47 tahun, sang aktris masih terlihat bugar dan langsing, nih.
Gak hanya itu, sang aktris juga sempat memamerkan tangannya yang kuat di akun Instagramnya beberapa waktu yang lalu. Kira-kira, apa aja ya rahasia diet Kim Jung Eun yang bikin badannya tetap bugar, ya?
Biar tahu jawabannya, yuk sama-sama simak ulasan di bawah ini!
Sumber Foto: Instagram (@chocolatecat9)
Badannya yang bagus tentu bikin kita para cewek-cewek muda iri dengan badan aktris satu ini. Kabarnya, Kim Jung Eun sendiri udah berusia hampir setengah abad, nih.
Dikutip dari Elle Korea, ternyata badan bugar yang didapatkan sang aktris adalah hasil dari proses yang selalu dilakukan dengan konsisten, nih. Kabarnya, Jung Eun sering mencoba beberapa jenis olahraga, loh.
Sumber Foto: Instagram (@chocolatecat9)
Di Instagram pribadinya, sang aktris juga pernah membagikan aktivitasnya saat lagi boxing. Di sisi lain, dia juga membuat banyak orang terpesona saat sedang melakukan yoga, yang jadi rahasia fisik bugarnya.
Baca Juga: ITZY Rilis MV 'SUPERPOWERS', OST Drama 'Strong Girl Nam Soon'
Sumber Foto: Elle Korea
Saat melakukan yoga, sang aktris juga aktif menggerakkan semua anggota badannya dan ototnya. Hal ini membantunya buat meningkatkan fleksibilitas dan keseimbangan tubuhnya.
Selain itu memperbaiki postur tubuh juga bisa mengurangi timbunan lemak dan pembengkakan di tubuh. Uniknya, sang aktris juga mengatakan kalo yoga dapat membantunya dalam melakukan beberapa projeknya, nih.
Baca Juga: 4 Alasan Kenapa Drakor ‘Strong Girl Nam Soon’ Wajib Ditonton
Salah satunya saat muncul di film ‘My Dangerous Wife’ (2020). Jung Eun mampu melakukan pose yoga dengan sempurna. Bahkan sang aktris juga berbagi,
“Aku sering membawa matras yoga dan melakukan pemanasan sebelum syuting.”
Jung Eun juga mengatakan kalo setelah melakukan yoga, badannya jadi rileks dan nyaman. Uniknya, hal ini berefek untuk membantu tubuh dan pikirannya jadi lebih stabil.
Secara gak langsung, ini bisa menghilangkan stress. Gak cuma yoga dan boxing, rupanya sang aktris juga menekankan kalo peregangan dan aerobik juga gak kalah penting.
Baca Juga: Trending! Ini Profil Cast Drakor ‘Strong Girl Nam-soon’
Peregangan dapat melemaskan otot-otot yang tegang dan membentuk lekuk tubuh yang indah. Sedangkan aerobik bisa membantu mengurangi lemak tubuh dan membakar kalori, nih.
Selain itu, Jung Eun juga melakukan hiking di pegunungan atau alam terbuka. Gak cuma bisa memberikan manfaat olahraga, kegiatan ini juga bisa memberikan efek relaksasi.
Comments
You must Register or Login to post a comment.