K-Entertainment - 17 October 2023

Rilis Poster Baru! Nam Joo Hyuk akan Jadi Vigilante Dalam Drama Terbarunya

Neng Osa Nurohmah - 17 October 2023
Rilis Poster Baru! Nam Joo Hyuk akan Jadi Vigilante Dalam Drama Terbarunya

Pecinta drama Korea pasti sudah gak sabar ingin melihat aksi Nam Joo Hyuk dalam drama terbarunya berjudul ‘Vigilante’. Serial original Disney+ ini kembali merilis poster baru untuk drama ini yang membuat penonton makin penasaran. 

Drama ini dijadwalkan akan tayang secara perdana pada 8 November 2023 mendatang dengan jumlah delapan episode. 

‘Vigilante’ merupakan drama yang diadaptasi dari Webtoon dengan judul yang sama. Drama berkisah tentang mahasiswa kepolisian bernama Kim Ji Young (Nam Joo Hyuk). 

Baca juga: Viral! Penampilan Nam Joo Hyuk Saat Wamil Bak Pemeran Utama Drakor

Ia adalah seorang mahasiswa teladan di universitasnya. Namun, hal tersebut hanya berlaku pada siang hari karena pada malam hari ia berubah menjadi seorang Vigilante. Kim Ji Young akan berlaku main hakim sendiri dan mengambil tindakan sendiri terhadap penjahat yang lolos dari keadilan.

Drama Baru Nam Joo Hyuk Vigilante

Sumber gambar: Twitter (@iconickdramas)

Dalam poster yang baru dirilis, terlihat Kim Ji Young terbagi menjadi dua bagian dengan masing-masing sisi yang sangat kontras. Di sisi kanan, ia mengenakan seragam polisi yang menunjukkan identitasnya sebagai mahasiswa kepolisian yang teladan.

Baca juga: Tanggal Rilis K-Drama ‘Vigilante’, Diperankan Oleh Nam Joo Hyuk

Sedangkan sisi kiri, terlihat ia mengenakan tudung hitam dengan bercak darah di pipi yang menunjukkan sisi vigilantenya yang suka main hakim sendiri. Matanya yang dingin menunjukkan tekad kuat dan keyakinannya untuk menghukum dan mengadili para penjahat yang lolos dari hukum.

Di poster tersebut juga terdapat tulisan yang berbunyi,  “Mulai sekarang, saya akan menghakimi lagi.” Siapapun yang melihat sosoknya sebagai Vigilante, sepertinya gak akan berani berbuat jahat karena hukuman yang diberikannya gak main-main.

Baca juga: Sinopsis Drakor Vigilante, Diadaptasi dari Webtoon Populer

Teman iStyle pasti sudah sangat penasaran kan dengan dualitas yang akan ditampilkan oleh Nam Joo Hyuk. Karakter kompleks Kim Ji Young tentunya akan berbeda dengan berbagai peran yang pernah dimainkan oleh aktor tampan ini.

Sementara itu, saat ini Nam Joo Hyuk sedang menjalani tugas wajib militernya. Ia bertugas sebagai Polisi Militer setelah mengikuti pelatihan dasar sejak Maret 2023 lalu.

Wah, pas banget ya, di drama terbarunya ia menjadi mahasiswa polisi, di dunia nyata justru sedang menjadi polisi militer.

Comments

You must Register or Login to post a comment.