Hai Teman iStyle. Sebagai salah satu penikmat industri hiburan Korea, mungkin kalian pernah mendengar dalam suatu tayangan, seseorang menyebut orang lain memiliki wajah mirip anak anjing atau anak kucing.
Sebagai negara yang memiliki standar kecantikan yang cukup ketat. Rupanya Korea sering mengidentikkan wajah seseorang dengan tipe wajah hewan. Ada banyak idol K-Pop yang memiliki visual menawan dengan tipe wajah berbeda.
Beberapa idol K-Pop juga sering mendapat julukan dengan tipe wajah hewan. Berikut adalah 5 tipe wajah mirip hewan yang populer di Korea.
Baca juga: 5 K-Pop Idol yang Memiliki Visual Mirip Rubah
Sumber gambar: Twitter (@yoshiholics)
Tipe wajah kucing adalah salah satu tipe wajah yang cukup populer, terutama di kalangan idola K-Pop. Tipe wajah ini memiliki mata agak sempit dan miring. Hidungnya biasanya agak kecil namun mancung.
Fitur wajah mirip kucing biasanya memiliki ekspresi yang kuat dan tatapan tajam. Contoh idol yang memiliki wajah mirip kucing adalah Suga BTS, Yoshi TREASURE, dan Kim Jaejoong JYJ.
Sumber gambar: Twitter (@picsbeomgyu)
Kalau Teman iStyle suka menonton drama Korea, seorang nenek biasanya menyebut cucunya mirip anak anjing. Tipe wajah ini biasanya memiliki wajah yang imut dan menggemaskan. Kesan yang ditampilkan oleh tipe wajah ini adalah polos dan baik hati.
Tipe wajah anak anjing atau puppy face type biasanya memiliki mata bulat, hidung cenderung pendek, dan garis wajah yang gak terlalu tegas. Contoh idol K-Pop yang memiliki visual mirip anak anjing adalah IU dan Beomgyu TXT.
Baca juga: Look Indah dan Glamour Shin Se-kyung Mengenakan Balutan Roger Vivier
Sumber gambar: Twitter (@JYPEITZY_JP)
Beberapa idol mungkin pernah disebut memiliki tipe wajah kucing, namun di kesempatan lain ia disebut mirip dengan tipe wajah rubah. Gak usah heran, kedua tipe wajah ini memang terlihat mirip.
Mata kedua tipe wajah ini sama tajamnya, namun mata tipe wajah rubah agak lebih sempit dan miring ke atas. Selain itu, dagu dari tipe wajah ini juga lebih lancip dengan V-shape yang tajam. Salah satu idol yang memiliki tipe wajah rubah adalah Yesung Super Junior dan Yeji ITZY.
Sumber gambar: Twitter (@SJofficial)
Tipe wajah selanjutnya adalah tipe wajah kuda. Bahkan hewan kuda sendiri sering disebut sebagai hewan tampan. Wajah yang panjang biasanya dimiliki oleh tipe wajah kuda. Bentuk hidung tipe wajah kuda juga biasanya agak panjang.
Ketegasan dalam wajah kuda juga dimiliki oleh pemilik tipe wajah ini. Teman iStyle bisa melihat tipe wajah kuda di beberapa idol K-Pop seperti Choi Siwon Super Junior dan J-Hope BTS.
Baca juga: Deretan Idol Wanita Perwakilan Visual Tiap Generasi, Ada Biasmu?
Sumber gambar: Twitter (@Jungkooknesia)
Tipe wajah kelinci juga salah satu yang populer yang dimiliki idol K-Pop. Pemilik tipe wajah ini akan langsung dikenali saat tersenyum karena giginya yang mirip kelinci. Wajah kelinci biasanya memiliki mata yang besar dan cerah.
Selain itu, pemilik wajah kelinci juga biasanya memiliki pipi yang menggemaskan. Dengan senyum cerahnya, mereka bisa menularkan kebahagiaan untuk orang di sekitarnya. Contoh idol K-Pop dengan tipe wajah kelinci adalah Nayeon TWICE dan Jungkook BTS.
Itulah 5 tipe wajah mirip hewan yang populer di Korea. Kalau menurut Teman iStyle, tipe wajah kalian mirip dengan hewan apa nih?
Comments
You must Register or Login to post a comment.