K-Entertainment - 16 February 2023

Buntut Narkotika, Brand Membatalkan Kerjasama dengan Yoo Ah In

Berlin Belladina - 16 February 2023
Buntut Narkotika, Brand Membatalkan Kerjasama dengan Yoo Ah In

Setelah kabar skandal terlibat pemakaian narkotika (propofol dan marijuana) aktor Korea Yoo Ah In mesti menelan pil pahit lainnya. Beberapa brand fashion dikabarkan mengakhiri kontrak dengan Yoo Ah In Teman iStyle, bahkan beberapa wajah aktor tersebut di beberapa iklan online dan offline telah diturunkan. 

MUSINSA salah satu brand fashion yang menggunakan Yoo Ah In untuk campaign brand mereka mengatakan, “Kami sedang meninjau solusi secara komprehensif, termasuk pemutusan kontrak.” Brand NEPA juga menghapus semua foto-foto Yoo Ah In di homepage, YouTube, dan content brand lainnya. 

Sumber foto: Instagram (hongsick)

“Kami menunggu hasil dari investigasi”, ucap perwakilan NEPA. Nama Yoo Ah In saat ini memang lagi menjadi sorotan di beberapa negara Asia lain termasuk China. 

Di China sendiri pun hashtag Yoo Ah In Mengaku Menggunakan Obat-Obatan trending di Weibo, dilihat lebih dari 310 juta. Kegiatan dan kerjasama Yoo Ah In di China pun terpengaruh, brand fashion CROQUIS juga menghapus pemain Seoul Vibes ini sebagai representative mereka setelah terlibat kasus narkoba. 

Baca Juga:

Restoran dan Cafe Milik Artis Korea yang Bisa Kamu Kunjungi

CROQUIS mengatakan kalau perusahaan telah mengikuti perkembangan terbaru mengenai investigasi atas dugaan penggunaan narkoba Yoo Ah In. Mereka juga menyatakan kalau mereka gak memiliki toleransi apapun perihal penggunaan narkoba. 

Sumber foto: Instagram (hongsick)

Karena itu, sementara waktu ini CROQUIS bakal menghentikan semua konten Yoo Ah In sebagai representative mereka. Melihat konsekuensi yang diterima Yoo Ah In menimbulkan komentar dari netizen dan fans nih Teman iStyle. 

Baca Juga:

Ala 80an, Intip Fashion Style Retro Pemain di Film Seoul Vibe!

Hellbound jadi Drama Korea Pertama di Festival Film Toronto

Beberapa ada yang tetap support aktor Korea tersebut, dan ada juga yang mengatakan kalau itu memang konsekuensi Yoo Ah In telah menggunakan narkoba. Investigasi pun masih berlanjut sampai saat ini dan beberapa brand mulai menarik wajah Yoo Ah In dari iklan-iklan mereka.

What do you think Teman iStyle? Pantengin Khub untuk berita Yoo Ah In selanjutnya ya!

 

Comments

You must Register or Login to post a comment.