Ada kabar gembira untuk EXO-L semua nih! Pada 5 Februari 2023, Baekhyun EXO resmi menyelesaikan program wajib militernya, Teman iStyle.
Baekhyun menjadi anggota keenam EXO yang telah menyelesaikan wajib militer setelah Xiumin, D.O, Suho, Chen, dan Chanyeol. Pemilik nama asli Byun Baek Hyun ini pertama kali mendaftarkan tugas wamilnya pada 6 Mei 2021 sebagai pekerja layanan publik.
Tentunya kepulangan Baekhyun langsung disambut antusias oleh para penggemar bahkan sempat menjadi trending topic di Twitter lho. Setelah selesai wamil, Baekhyun pun langsung menyapa penggemar dan berjanji untuk selalu ada untuk EXO-L dan gak akan pergi lagi.
Sumber foto: Google
“Eris (nama panggilan Baekhyun untuk EXO-L)!! Kalian menunggu lama kan! Aku di sini! Sekarang, aku gak kemana-mana. Apa kalian senang? Aku juga senang!”
Baca Juga:
Hanteo Music Awards 2022 Mengumumkan Lineup nya Ada NCT Dream, Kep1er, dll!
Untuk merayakan kepulangannya ini, Baekhyun juga menggelar live di channel YouTube EXO pada 6 Februari kemarin, Teman iStyle. Sebelumnya, ia sempat bilang kalau ia merasa gugup karena udah lama gak melakukan ini.
Tapi ternyata live berjalan dengan lancar dan Baekhyun juga membahas banyak hal disini. Salah satunya adalah ia akan berusaha membuat konser solo di tahun ini.
Sumber foto: Google
Baekhyun juga mengucapkan terima kasih kepada penggemar yang telah setia menunggunya. “Banyak Eris yang menungguku jadi aku senang dan berterima kasih. Meskipun aku mengatakan kamu gak harus menunggu.
Baca Juga:
Daftar Kpop Idol Comeback Februari 2023, Jangan Kelewatan!
Dinantikan, Akhirnya EXO Bakal World Tour 2023 Sekaligus Comeback!
Tetapi aku khawatir kamu benar-benar gak akan melakukannya. Aku gak kemana-mana sekarang jadi aku harap kita akan bersenang-senang bersama” ungkap Baekhyun.
Sebelumnya, SM udah sempat mengonfirmasi kalau EXO akan comeback full group sebelum Kai dan Sehun menjalani wamil, Teman iStyle. Dikabarkan juga EXO World Tour 2023 akan berjalan mulai bulan Juli bertepatan dengan perilisan album terbaru mereka.
Selain EXO, salah satu supergrup bentukan SM Entertainment yakni SuperM juga telah dikonfirmasi akan comeback di tahun ini juga lho. SuperM merupakan sub unit yang beranggotakan Taemin SHINee, Baekhyun dan Kai EXO, Taeyong dan Mark NCT 127, dan Ten dan Lucas WayV.
Pada tanggal 1 Januari 2023 lalu, SuperM sempat merilis teaser dengan tulisan ‘SuperM will be coming in 2023’ di akhir video teaser tersebut. Di video teaser ini juga terdapat tujuh garis sinar dengan beda-beda warna yang menandakan kalau SuperM akan tetap beranggotakan 7 orang.
Kemungkinan SuperM akan comeback setelah Taemin menyelesaikan wamilnya, yakni pada 4 April 2023. Tentunya, para penggemar udah sangat antusias dan gak sabar menantikan aktivitas solo atau grup Baekhyun kedepannya nih.
Welcome back Baekhyun!
Comments
You must Register or Login to post a comment.