K-Entertainment - 26 July 2022

Kang Daniel Dianggap Sexist Akibat Mengomentari 'Street Woman Fighter'

Berlin Belladina - 26 July 2022
Kang Daniel Dianggap Sexist Akibat Mengomentari 'Street Woman Fighter'

Bakat Kang Daniel menjadi seorang host memang gak perlu diragukan lagi, ia sering dipercaya untuk menjadi host acara kompetisi Korea seperti Produce 48, Street Woman Fighter, Street Dance Girls Fighter dan Street Man Fighter. Karena kesuksesan acara Street Woman Fighter dan kecocokan Kang Daniel membawakan acara tersebut, ia ditunjuk sebagai host di Street Man Fighter.

Lalu fans menanyakan soal perasaan dan pengalaman Kang Daniel menjadi host di Street Man Fighter, namun jawaban dari Kang Daniel malah menimbulkan amarah dari para fans karena komentar Daniel dianggap sexist. Melalui platform UNIVERSE, Kang Daniel membicarakan tentang perbedaan syuting acara dance competition versi laki-laki dan versi perempuan.

Sumber foto: Instagram (daniel.k.here)

“Sejujurnya, itu sangat nyaman karena mereka semua laki-laki. Aku senang. Karena energi ku gak terkuras keluar, aku sangat takut pas di awal sebenernya. Tapi Street Woman Fighter lebih menakutkan dan aku kayak ‘Apa yang aku lakukan?”.

Baca Juga:

Wannable! Wanna One Rilis Lagu 'Beautiful Part 3' Bulan Ini!

Nah akibat komentar tersebut, fans langsung menganggap ucapan Kang Daniel mengarah hal negatif. Ia menambahkan, “Gak, apa salah nya bilang aku merasa takut? Coba bayangkan satu cowok berdiri di depan 60 orang.

Itu sangat menakutkan bukan? Bahkan tanganku bergetar pas memegang cue card.” Yang menjadi masalah ialah penggunaan kata ‘energy-sucking’, di Korea kata tersebut paling sering digunakan untuk menjelaskan sesuatu kelompok wanita yang tertutup, dan bersosialisasi dengan kelompok tersebut tanpa melibatkan orang lain.

Fans pun memberi tahu Kang Daniel tentang hal tersebut, alih-alih mengklarifikasi, Kang Daniel justru memblokir orang-orang yang menjelaskan. Tentu aja fans jadi makin geram Teman iStyle.

Baca Juga:

HYBE Putus Kontrak, Kim Garam Resmi Keluar dari LE SSERAFIM

Daftar Pemenang Blue Dragon Series Awards, Ada Bias Kamu?

“Mereka itu noona-noona yang menggunakan eyeliner dan makeup fierce juga. Apa maksut mu aku sexist? Mengatakan itu, ini tentang gender, aku kehilangan kata-kata.”

Kang Daniel melanjutkan, “Aku akan melewatinya, blokir mereka beep boop. Wheee sampai jumpa. Orang kayak gitu akan menjadi orang pemarah kalau datang ke stand up comedy. Hidup nyaman aja, hidup udah terlalu keras.”

Keesokan harinya, melalui postingan Instagram Kang Daniel meminta maaf atas komentar sexist-nya terhadap Street Woman Fighter. Ia meminta maaf karena telah menimbulkan kesalahpahaman dengan melebih-lebihkan kegugupannya saat menjadi MC.

“Aku meminta maaf kalau proses ini menyakiti fans ku yang selalu peduli dan mengkhawatirkan ku. Dari sekarang aku akan lebih hati-hati dengan ucapan dan perilaku ku.”

 

Comments

You must Register or Login to post a comment.