Beauty - 17 March 2022

Digunakan Masak oleh Korean, Canola Oil Bermanfaat Bagi Kulit Lho!

Berlin Belladina - 17 March 2022
Digunakan Masak oleh Korean, Canola Oil Bermanfaat Bagi Kulit Lho!

Sebelum olive oil menjadi popular di Korea sekitar tahun 2004 kebanyakan masyarakat Korea menggunakan minyak sayur untuk memasak. Namun setelah semakin banyak varian minyak seperti olive oil, grape oil dan canola oil, preferensi keperluan minyak untuk kesehatan jadi pertimbangan.

Canola oil menjadi salah satu minyak yang populer di Korea Selatan, soalnya canola oil ini merupakan pilihan terbaik buat memasak dengan temperature yang tinggi. Dibandingkan minyak sayur lain pula, canola oil diketahui menjadi yang paling sehat.

Selain untuk kesehatan canola oil juga bermanfaat bagi kulit lho, mau tahu manfaat canola oil untuk kulit? Let’s get into it!

Sumber foto: Freepik

Melembapkan Kulit Wajah

Canola oil mengandung asam lemak esensial tinggi yang sangat bermanfaat untuk melembapkan kulit khususnya kalau kamu punya kulit kering. Kalau Teman iStyle memiliki wajah yang kasar serta kering, sangat dianjurkan menggunakan canola oil ini.

Gak cuman di wajah aja, aplikasikan ke tubuh pun juga bisa lho, canola oil will help moisturize your skin and keep it hydrated. Kamu bisa mencampur canola oil dengan essential oil seperti rosemary ataupun lavender.

Lalu aplikasikan pada wajah 2 sampai 3 kali sehari, dengan melakukan rutin dijamin selain lembap kulit mu bakal menjadi halus.

Sumber foto: Freepik

Mencegah Masalah Kulit

Manfaat canola oil untuk kulit selanjutnya yaitu dapat mencegah jerawat. Minyak satu ini memang kaya akan vitamin K dan E, seperti yang kamu tahu kalau vitamin K dan E dikenal dapat membantu masalah kulit.

Baca Juga:

Memiliki Wajah Selalu Terhidrasi, Apasih Rahasia Dino SEVENTEEN?

Karena 2 kandungan tersebut, bikin canola oil dapat membantu mengurangi masalah kulit seperti jerawat, garis halus, kerutan dan bitnik-bintik hitam di wajah. Vitamin E dapat menetralkan radikal bebas yang merusak kulitmu, selain itu, kandungan vitamin E di canola oil sangat efektif untuk antioksidan yang melindungi kulit akibat radikal bebas.

Dengan menggunakan canola oil kulit mu bakal terlihat lebih muda dan glowing deh Teman iStyle. Cara mengaplikasikannya sama kayak sebelumnya, kamu juga bisa lho menambahkan beberapa tetes canola oil pada night cream atau lotion milikmu sebelum mengaplikasikan ke wajah.

Sumber foto: Freepik

Mengurangi Infeksi Wajah

Memiliki sifat anti-bacterial serta anti inflamasi, canola oil bermanfaat membantu mengurangi infeksi pada kulit. Infeksi kulit biasanya disebabkan oleh bakteri, jamur ataupun virus, kadang muncul di permukaan bahkan yang parah lukanya sampai mendalam Teman iStyle.

Baca Juga:

Beberapa Aktor Korea Pencuri Hati yang Terkenal Memiliki Kulit Bagus

Nah kayak yang udah disebutkan sebelumnya, karena mengandung asam lemak, dapat membantu pula infeksi kulit, jadi kulit mu lebih tenang serta mengurangi iritasi. Gak cuman inflamasi kulit aja, infeksi lain kayak eczema, aplikasikan secara rutin supaya hasilnya lebih memuaskan.

Sumber foto: Instagram (_seorina)

Membuat Tekstur Kulit Lebih Baik

Selain kaya akan vitamin E dan K, ternyata canola oil juga mengandung vitamin C lho Teman iStyle. Itulah kenapa canola oil ini dapat membuat tekstur kulit lebih baik lagi serta gak lengket di kulit, jadi orang yang memiliki kulit berminyak pun masih bisa memakai canola oil.

Baca Juga:

Seakan Forever Young, Ini Dia Beauty Tips Jun Ji Hyun!

Ada fakta menarik lainnya nih, beberapa dermatology mengatakan kalau menggunakan canola oil secara rutin pada tubuh bisa meningkatkan produksi kolagen, kulit jadi tambah glowing deh. Ditambah mempercepat penyembuhan luka pada kulit.

Gunakan di malam hari sebelum tidur ya dan jangan langsung dibilas, biarkan semalaman supaya hasil lebih baik.

Sumber foto: Instagram (skuukzky)

Melindungi Kulit Kepala dan Rambut

Gak hanya bermanfaat bagi kulit wajah dan kulit tubuh, canola oil memiliki manfaat untuk kulit kepala juga lho. Kamu memiliki masalah rambut kayak kerontokan, rusak atau kasar?

Well canola oil come to your rescue! Alasan utama kenapa canola oil bermanfaat untuk kulit kepala dan rambut ialah karena kandungan vitamin E.

Vitamin E is extremely beneficial for healthy skin, hair and nails. Cara membuatnya juga mudah, campur canola oil dengan lavender, almond, dan olive oil secara bersamaan lalu pijat kulit kepala dengan campuran tadi selama 20 menit.

Setelah dibilas jangan lupa cuci rambut menggunakan shampoo. Vitamin E juga bermanfaat untuk melembapkan kulit kepala, melembutkan serta melindungi dari kerusakan akibat sinar matahari.

Manfaat canola oil untuk kulit ternyata lumayan banyak ya, Teman iStyle tertarik mencobanya gak? Sekarang ini udah mulai banyak skincare dan sheet mask mengandung canola salah satunya SNP Jeju Rest Canola Mask  yang dapat mencerahkan serta melembapkan kulit.

Biar wajah makin glowing, cari perlengkapan skincare dan makeup mu di Cantik Tanpa Batas ya, diskon up to 200K + gratis ongkir lagi.

 

Comments

You must Register or Login to post a comment.