Lifestyle - 23 October 2021

Udah Tahu Belum Kpop Idol dan Selebriti Korea Ini Seorang Vegetarian?

Berlin Belladina - 23 October 2021
Udah Tahu Belum Kpop Idol dan Selebriti Korea Ini Seorang Vegetarian?

Teman iStyle udah tahu belum kalau vegetarian dan vegan itu memiliki definisi yang berbeda. Vegetarian merupakan gaya hidup dengan menerapkan konsumsi makanan berdasar sayuran tanpa hewani seperti kacang-kacangan, buah dan biji-bijian.

Sedangkan vegan kurang lebih sama dengan vegetarian, tapi gaya hidupnya lebih ekstrim, mereka menghindari produk eksploitasi hewan seperti pakaian, kosmetik, dll, termasuk susu atau telur. Korea termasuk negara yang kurang vegetarian friendly seperti yang kamu tahu Korea terkenal dengan menu makanan serba daging yang sangat menggiurkan.

Namun hal tersebut gak menyurutkan beberapa selebriti Korea dan Kpop idol untuk menjalani hidup lebih sehat menjadi seorang vegetarian. Siapa aja sih mereka? Simak ulasan ini Teman iStyle.

Sumber foto: Instagram (soojunglim_)

Lim Soo Jung

Lim Soo Jung menjadi selebriti Korea paling terkenal dalam dunia vegetarian, ia pun terkadang suka menyuarakan dan memberi informasi perihal lifestyle vegetarian di Korea. Lim Soo Jung gak hanya menjadi vegetarian lho Teman iStyle, tapi sekarang ia udah memantapkan diri menjadi seorang vegan.

Awal mula ia menjalani gaya hidup vegetarian karena ia alergi dengan protein hewani. Di salah satu interview ia pernah menjelaskan bagaimana dirinya menjadi vegan “setelah menjalani menjadi seorang vegetarian, gaya hidup ku menjadi sangat berbeda.

Sebagai hasilnya saya menjadi tertarik dengan kesejahteraan hewan dan lingkungan. Pada akhirnya semua saling berhubungan.

Aku ingin menjadi seseorang yang memiliki pengaruh baik terhadap budaya vegetarian. Aku juga ingin menunjukkan kepada semua orang kalau produk eco-friendly bisa menjadi sangat keren”.

Sumber foto: Instagram (claudiashkim)

Claudia Kim

Aktris serta model Korea Selatan yang beberapa kali bermain di film barat seperti Avengers Age of Ultron dan Fantastic Beasts-The Crimes of Grinderwald termasuk pescatarian Teman iStyle. Pescatarian ialah seseorang yang menjalani hidup vegetarian tetapi masih mengonsumsi ikan-ikanan dan seafood lainnya.

Ikan-ikanan serta seafood menjadi sumber utama protein bagi pescatarian, banyak dari pescatarian yang masih mengonsumsi telur dan susu. “Aku seorang vegetarian yang mengonsumsi susu dan seafood. Aku gak makan daging”.

Baca Juga:

Gara-Gara 'Squid Game' Dalgona Candy Naik Daun, Mau Tahu Cara Membuatnya?

TWICE Merilis Photo Teaser Album Terbarunya Formula of Love: O+T=<3

Claudia juga mengaku kesulitan menjadi vegetarian di Korea Selatan karena adanya hoesik (pertemuan makan malam) di restaurant serba daging, serta catering di lokasi syuting yang makanannya kebanyakan berbahan dasar daging.

Sumber foto: Instagram (twicetagram)

Tzuyu TWICE

Tahun 2020 Tzuyu mengungkapkan kalau dirinya mulai mengonsumsi makanan vegetarian/pescatarian. Member TWICE sering berpergian dan makan daging di restaurant secara bersama-sama, namun Tzuyu menghindari untuk mengonsumsi daging merah, ia hanya mengonsumsi ikan dan seafood.

“Aku ingin makan ikan, aku mengonsumsi seafood tapi aku gak makan daging merah. Aku memulai makan seperti ini akhir-akhir ini, aku ingin mencoba”.

Menjalani gaya hidup pescatarian membuat Tzuyu makin konsisten, ia pun dikabarkan mulai mencari-cari vegan restaurant dan café di Korea Selatan yang membuktikan kalau Tzuyu serius menjadi seorang vegetarian.

Sumber foto: Instagram (tiffanyyoungofficial)

Tiffany Young

Sejak pindah dan balik ke LA Tiffany menjalani diet vegetarian. Ia membagikan pengalamannya itu di YouTube channel temannya Yuri Girls’ Generation.

Tapi gaya hidup vegetarian Tiffany ini agak berbeda dengan artis Korea yang tadi disebutkan Teman iStyle. Tiffany hanya menjalani diet vegetarian 5 hari selama seminggu.

Baca Juga:

Begini Artis Korea Tampil Fashionable Pakai Celana Pendek

Jadi setiap weekend Tiffany masih tetap mengonsumsi daging, menurutnya apa yang dikonsumsi dapat mempengaruhi mood Tiffany di hari itu. “Bahkan kalau kamu memutuskan mengubah satu makanan sehari, kamu bisa merasakan peningkatan kesehatan dan mulai menghargai alam lingkungan sekitar”.

Ia merasa kesehatan dirinya meningkat setelah menjalani lifestyle tersebut, keputusannya itu juga untuk memberi manfaat pada lingkungan. Tiffany memberi saran buat kamu yang ingin menjadi vegetarian. Lakukan secara bertahap daripada langsung menghindari daging-dagingan.

Sumber foto: Instagram (honey_lee32)

Lee Ha Nee

Setelah membaca buku Beyond Beef karya Jeremy Rifkin di kampus, ia memutuskan untuk gak mengonsumsi daging dan menjadi pescatarian. Keluarga Lee Ha Nee sebenarnya juga bisa disebut vegetarian family, memutuskan untuk mengonsumsi makanan berbahan dasar sayur semenjak ibu nya pernah operasi kanker.

Lee pernah kena cibiran netizen gara-gara makan daging di program TV Korea di Canada, agensi menjelaskan kalau Lee gak mengetahui sebelumnya harus memakan daging. Untuk menjaga professionalism nya ia pergi ke Canada bersama temannya.

Teman Lee yang memakan daging tersebut dan menjelaskan ke Lee bagaimana rasa, tekstur dan mengevaluasinya. Sedangkan Lee hanya mengunyah daging tersebut dan membuangnya setelah kamera mengambil gambar yang dibutuhkan.

Namun di tahun 2019 Lee Ha Nee mengakui kalau ia kadang memakan daging untuk alasan kesehatan, meski begitu pola pikir dan keyakinannya tentang pola makan vegan gak pernah berubah.

Itu dia Teman iStyle beberapa Kpop idol dan selebriti Korea yang menjadi seorang vegetarian, pescatarian dan vegan. Salah satu brand eco-friendly ada di iStyle.id lho, yaitu Marhen.J yang menggunakan bahan eco-friendly dengan kualitas bagus serta stylish.

 

Comments

You must Register or Login to post a comment.