Beauty - 15 October 2021

5 Cara Diet Yang Baik dan Sehat ala Bae Suzy

Tara - 15 October 2021
5 Cara Diet Yang Baik dan Sehat ala Bae Suzy

Teman iStyle lagi bingung caranya untuk nurunin berat badan dengan benar dan tentunya sehat? Nah, kamu bisa coba cara diet yang baik ala Bae Suzy, ‘The Nation’s First Love’ yang dicintai oleh banyak fans gak hanya di Korea Selatan, namun juga seluruh dunia.

Setiap kali Teman iStyle menonton Kdrama yang dibintangi oleh Suzy, pasti kamu sering berpikir apa yang dia lakukan supaya bisa mendapatkan tubuh ramping seperti itu. Apa mungkin Suzy gak makan sama sekali supaya dapat tubuh yang langsing?

Untuk menjawab semua pertanyaan Teman iStyle, pada pembahasan kali ini K-Hub akan memberikan rahasianya nih mengenai cara diet yang dilakukan oleh Suzy. Yuk, langsung simak aja informasi lengkapnya di bawah ini.

Cara Diet yang Baik ala Bae Suzy

Agar mendapatkan tubuh yang langsing dan sehat, Bae Suzy hanya melakukan 5 hal saja dalam program dietnya. Inilah 5 cara diet ala Bae Suzy yang baik dan juga sehat, yaitu:

Sumber foto: Pixabay

1. Makan Tepat Waktu

Siapa yang mengatakan jika kamu ingin memiliki tubuh yang langsing, maka cukup makan satu kali sehari agar berat badan dapat turun dalam waktu yang cepat? Nyatanya, pola diet yang seperti itu dapat merusak badan kamu loh, Teman iStyle.

Bae Suzy sendiri menerapkan pola makan 3 kali dalam sehari yaitu sarapan, makan siang, dan juga makan malam. Jadi, jangan sampai Teman iStyle hanya makan 1 kali sehari saja demi mendapatkan tubuh yang langsing karena nanti tubuh kamu bisa kekurangan nutrisi yang dapat berdampak pada kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Baca juga: 5 Kuliner Khas yang Tak Pernah Absen dari Drakor Hits, Mana yang Paling Bikin Ngiler?

Sumber foto: Pixabay

2. Berhenti Makan Setelah Jam 6 Sore

Meskipun Suzy makan 3 kali sehari, namun dia memiliki aturan di mana hanya boleh makan di bawah jam 6 sore. Jadi, setelah jam 6 sore ke atas, Suzy gak lagi mengonsumsi apapun sama sekali.

Mungkin bagi sebagian besar orang Indonesia sudah terbiasa untuk makan malam di atas jam 6 sore dan sebenarnya Teman iStyle boleh saja makan di atas jam tersebut. Menurut kata ahli, jika seseorang ingin menurunkan berat badan maka setidaknya makan malam terakhir harus dilakukan minimal 3 jam sebelum tidur.

Pembatasan jam makan malam dikarenakan Teman iStyle harus memberikan waktu bagi tubuh untuk dapat mencerna makanan. Jika kamu makan malam pada jam 7 ke atas dan berdekatan dengan waktu tidur, maka metabolisme tubuh akan jadi terhambat dan itulah salah satu penyebab terjadinya penumpukan lemak pada tubuh.

Sumber foto: Pixabay

3. Menghitung Jumlah Kalori

Selain memperhatikan jam makan, Suzy juga harus memperhatikan jumlah kalori yang masuk ke tubuhnya. Dalam 1 hari, Suzy hanya boleh menerima asupan sebanyak 900 kalori.

Teman iStyle saat ini mungkin berpikir, apakah Suzy bisa kenyang dengan asupan 900 kalori setiap harinya? Nah, rahasia agar kamu bisa merasa kenyang dengan jumlah asupan kalori yang sedikit adalah carilah makanan yang kaya akan nutrisi dan serat yang dapat membuat tubuh merasa kenyang.

Baca juga: Manfaat Teh Barley, Favorit Kim Go Eun Bintang ‘Yumi Cells’

Sumber foto: Pixabay

4. Mengonsumsi Makanan yang Kaya Serat

Masih membahas soal konsumsi makanan selama diet, Teman iStyle perlu tahu nih makanan apa saja yang dikonsumsi oleh Suzy untuk mendapatkan badan yang ramping. Menurut berita dari The Korean Diet, Suzy memiliki program makan seperti ini:

  • Sarapan: 1 dada fillet ayam, 1 ubi, dan 1 cangkir susu low fat.
  • Makan Siang: 1 mangkuk nasi merah dan salad.
  • Makan Malam: 2 buah ubi.

Seluruh makanan di atas jika ditotal dapat mencapai 900 kalori dan tentu saja Suzy sudah mendapatkan nutrisi lengkap dari makanan tersebut. Makanan yang dikonsumsi oleh Suzy sudah mengandung karbohidrat, protein, dan juga yang paling penting adalah kandungan serat yang dapat membuatnya merasa kenyang.

Baca juga: Top Class Model, Begini Cara Ho-Yeon Jung Agar Tetap Ramping

Sumber foto: Pixabay

5. Melakukan Olahraga Penguin

Hal terakhir yang dilakukan oleh Bae Suzy untuk dapat menurunkan berat badan dan juga mempertahankannya adalah dengan melakukan olahraga. Tentunya Teman iStyle sudah paham betul kan kalau diet tanpa olahraga maka gak akan mendapatkan hasil yang maksimal?

Kalau Teman iStyle ingin mengikuti olahraga seperti yang dilakukan oleh Bae Suzy, dalam acara ‘One Night with TV Entertainment’ dia pernah membocorkan gerakan olahraganya yang bernama ‘Penguin Exercise’.

Untuk melakukan gerakan ini, Teman iStyle cukup berdiri dengan tegak, kemudian buka kedua lengan seperti sayap pinguin, lalu kepak-kepakan dengan cepat ke atas dan ke bawah. Gerakan ini dapat membantu menghilangkan lemak pada lengan dengan efektif.

Jadi, itulah 5 cara diet yang baik dan sehat ala Bae Suzy. Apakah Teman iStyle tertarik untuk mengikuti program diet ala Bae Suzy?

Untuk membantu program diet Teman iStyle, K-Hub memiliki katalog suplemen diet yang dapat memenuhi nutrisi yang kamu butuhkan. Seluruh produk suplemen diet yang ada di K-Hub merupakan produk yang digunakan untuk menambah nutrisi kamu selama menjalankan program diet.

Comments

You must Register or Login to post a comment.