Fashion - 16 September 2021

10 Ide OOTD Kaos Oversized, Gak Kalah Menarik dari Kaos Biasa

Tara - 16 September 2021
10 Ide OOTD Kaos Oversized, Gak Kalah Menarik dari Kaos Biasa

Teman iStyle punya berbagai koleksi kaos oversized? Tapi, kamu bingung ingin mencoba OOTD kaos oversized yang seperti apa?

Nah, untuk menjawab kebutuhan kamu, kali ini K-Hub akan memberikan berbagai ide OOTD kaos oversized yang sering dikenakan oleh selebriti Korea Selatan sana. Yuk, langsung aja kita intip bareng-bareng seperti apa ide OOTD-nya!

Inspirasi OOTD Kaos Oversized ala Selebriti Korea Selatan

Di bawah ini, Teman iStyle akan menemukan 10 ide OOTD kaos oversized yang bisa kamu tiru. Seperti apa ya ke-10 ide OOTD kaos oversized tersebut?

Sumber foto : Instagram (dlwlrma)

1. IU

Ide OOTD kaos oversized yang pertama K-Hub ambil dari salah satu penyanyi sekaligus artis Korea Selatan yang pasti Teman iStyle kenal yaitu IU. Pada foto di atas, IU menjadikan kaos oversized tersebut sebagai luaran dan memadukannya dengan dalaman manset hitam dan juga celana jeans pendek untuk memberikan konsep hip hop.

Sumber foto : Instagram (jessicah_o)

2. Jessica Ho

Kaos oversized selalu cocok dipadukan dengan celana pendek. Kaos oversized yang dipadukan dengan celana pendek hitam dapat memperlihatkan jenjang kaki kamu agar terlihat lebih tinggi seperti OOTD yang dipakai oleh Jessi.


Selain itu, bisakah kamu melihat hal yang cukup unik dari OOTD Jessi di atas? Ternyata, OOTD kaos oversized juga bisa ditambahkan dengan aksesoris yang berkilauan seperti kalung berlian yang digunakan oleh Jessi pada foto di atas.

Baca juga: 7 Inspirasi OOTD Sepatu Converse Ala Member BTS

Sumber foto : Instagram (dahee0315)

3. Lee Da Hee

OOTD kaos oversized ternyata bisa dipadukan dengan handbag loh, Teman iStyle. Contohnya saja seperti Lee Da Hee yang memakai kaos oversized dan celana pendek berwarna hitam serta memadukannya dengan handbag branded yang membuat OOTD ini terlihat ‘mahal’.

Baca juga: Intip Trick Fashion ala Si Suara Emas Wendy RED VELVET Yuk!

 

Sumber foto : Instagram (twicetagram)

4. Momo TWICE

Kalau Teman iStyle hanya ingin bersantai di rumah dengan kaos oversized, kamu juga bisa memadukannya dengan celana panjang seperti ide OOTD dari Momo TWICE. Kaos oversized dan juga celana kain katun panjang tentu akan membuat kamu nyaman untuk melakukan aktivitas apapun di rumah.

Sumber foto : Instagram (yoo_sha)

5. YooA OH MY GIRL

OOTD kaos oversized versi YooA OH MY GIRL sangatlah sederhana. Dia hanya memadukan kaos oversized berwarna putih dengan celana pendek hitam.

Tampilan sederhananya ini dipercantik dengan snapback berwarna hitam. OOTD yang sangat simpel sekali untuk dijadikan sebagai outfit untuk jalan-jalan, bukan?

Baca juga: Dikabarkan Dekat Dengan Lee Min Ho, Intip Fashion Style Yeonwoo Yuk

Sumber foto : Instagram (rachel_mypark)

6. Park Min Young

Teman iStyle merupakan penggemar berat dari warna lilac? Kamu bisa memadukan kaos oversized warna lilac dengan celana hitam seperti yang dipakai oleh Park Min Young.

OOTD kaos oversized juga sangat cocok untuk dijadikan sebagai OOTD olahraga di luar atau sekadar jalan sore dengan peliharaan kamu. Tuh lihat, hewan peliharaan Park Min Young saja dipakaikan baju dengan warna yang senada, loh.

Sumber foto : Instagram (soobinms)

7. Chae Soo Bin

Kaos oversized juga tentu saja sangat cocok untuk dipadukan dengan celana panjang jeans seperti OOTD yang dikenakan oleh Chae Soo Bin. Kamu bisa menggunakan OOTD ini untuk santai di rumah atau bahkan jalan-jalan ke mall, loh.

Sumber foto : Instagram (clean_0828)

8. Kim Se Jeong Gugudan

Mengintip inspirasi OOTD kaos oversized dari Kim Se jeong Gugudan, selain celana hitam, celana jeans pendek juga sangat sering dipadukan dengan kaos oversized. Teman iStyle bisa menggunakan celana pendek jeans dengan berbagai model, salah satunya model robek-robek seperti yang dipakai oleh Se Jeong seperti pada foto di atas.

Sumber foto : Instagram (sunbin_eyesmag)

9. Lee Sun Bin

Teman iStyle tau kan siapa itu Lee Sun Bin? Kalau Teman iStyle merupakan pengikut setia dari ‘Running Man’, pastinya kamu sudah tau pacar dari Lee Kwang Soo yang sekaligus seorang aktris di Korea Selatan.

Lee Sun Bin banyak mengupload berbagai OOTD melalui Instagramnya. Salah satu OOTD-nya yaitu perpaduan antara kaos oversized yang dimasukkan ke dalam celana panjang bisa menjadi ide yang dapat kamu tiru.

Sumber foto : Instagram (kim_bora95)

10. Kim Bo Ra

Inspirasi OOTD kaos oversized terakhir datang dari Kim Bo Ra yang merupakan salah satu artis pemeran dalam Kdrama ‘Sky Castle’. Ide OOTD kaos oversized yang dipakai oleh Kim Bo Ra adalah dengan memadukan kaos oversizedd model stripe tee dan juga bawahan celana pendek.

Ide OOTD ini sangat cocok digunakan oleh Teman iStyle yang memiliki badan kecil. Hal ini dikarenakan garis-garis pada kaos tersebut akan membuat ilusi agar badan kamu terlihat lebih berisi.

Nah, itulah berbagai inspirasi OOTD kaos oversized yang dapat K-Hub berikan untuk Teman iStyle. Pada dasarnya, kaos oversized sangat cocok untuk digunakan ketika Teman iStyle ingin pergi untuk acara santai dan dapat dipadukan dengan segala macam outfit mulai dari celana pendek, celana panjang, bahkan bisa dijadikan sebagai luaran.

Jadi,dari keseluruhan ide OOTD di atas, mana yang menjadi favorit Teman iStyle, nih? Jangan lupa juga untuk mengintip katalog fashion yang ada di K-Hub  ya karena kami memiliki berbagai produk fashion kaos oversized yang bisa Teman iStyle beli melalui website kami.

Comments

You must Register or Login to post a comment.