K-Entertainment - 19 August 2021

15 Drama Korea Tema Kerajaan Terbaik Sepanjang Masa

Tara - 19 August 2021
15 Drama Korea Tema Kerajaan Terbaik Sepanjang Masa

Ada banyak tema drama Korea yang bisa kamu nikmati. Salah satunya adalah drama Korea tema kerajaan.

Kisah kerajaan Korea masih menjadi salah satu setting paling populer untuk drama Korea. Mulai dari kerajaan Goguryeo hingga Balhae, menawarkan berbagai macam cerita yang bisa diangkat dan dinikmati dalam bentuk drama.

Nah, kali ini K-Hub akan ngasih kamu 15 rekomendasi drakor dengan tema kerajaan. Drama-drama ini siap menemani kamu menghabiskan waktu di weekend.

Rekomendasi Drama Korea Tema Kerajaan Untuk Kamu

Ada banyak lho judul drakor yang temanya tentang kerajaan di Korea. Berikut ini adalah 15 judul yang mungkin bisa menemani hari-hari kamu.

Sumber foto: Google

1. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Drama ini berkisah tentang seorang wanita abad ke-21 yang tiba-tiba melakukan perjalanan seribu tahun kembali ke era Goryeo. Dia menemukan dirinya berada di tubuh wanita lain, yaitu sepupu dari istri pangeran ke-8. 

Perlahan dia mulai jatuh cinta pada Wang So, pangeran keempat yang dikenal kejam. Seperti apakah perjalanan yang harus mereka lalui dalam mempertahankan cinta mereka?

Sumber foto: Google

2. Moon Embracing the Sun

Berada pada setting di era Joseon, ‘The Moon that Embraces the Sun’ adalah drama sejarah/fantasi yang berpusat pada kisah cinta antara raja fiksi dan seorang dukun. Unik, kan?

Terpisahkan oleh intrik politik dan ilmu hitam, namun mereka terus ditakdirkan untuk bertemu lagi. Layaknya bulan yang membutuhkan matahari.

Sumber foto: Google

3. Love in the Moonlight

Berlatar pada abad ke-19 di dinasti Joseon, drama yang diangkat dari buku ini menjadi kisah kedewasaan dari para karakter. Inti dari drama ini adalah kisah cinta antara putra mahkota dan seorang gadis yang menyamar sebagai seorang pria dan dikirim ke istana sebagai seorang kasim. 

Seperti apakah cerita yang akan dikisahkan dalam drama ini? Untuk mengetahuinya kamu harus menontonnya dari awal hingga akhir.

Sumber foto: Google

4. Empress Ki

‘Empress Ki’ adalah drama kerajaan yang romantis. Terinspirasi peristiwa sejarah nyata di masa Goryeo.

Seung Nyang, awalnya adalah seorang budak di Goryeo. Dia kemudian menyamar menjadi seorang pria supaya gak dipaksa pergi ke China untuk melayani kaisar.

Dia tumbuh menjadi wanita yang kuat dan salah satu aktivis yang menyelamatkan gadis-gadis lainnya. Perlahan-lahan, dia mulai jatuh cinta dengan Raja Goryeo dan juga seorang Pangeran Mongolia.

Sumber foto: Google

5. Gu Family Book

Drama fantasi bertema kerajaan ini berfokus pada makhluk setengah manusia dan setengah makhluk mitos. Kisah cinta tragis orang tuanya meninggalkan dia sendirian, sehingga gak ada pilihan lain dan harus dibesarkan oleh keluarga yang mengadopsinya.

Namun, hal ini mulai berubah ketika kebenaran terungkap. Ditambah dengan kehadiran seorang wanita yang merubahnya.

Baca Juga: Ini Dia Korean Drama yang Di Tunggu-Tunggu Tahun 2021, Bisa Jadi List Series yang Kamu Harus Tonton!

Sumber foto: Google

6. Jewel in the Palace

Drama yang sempat ditayangkan di Indonesia ini membawa kisah yang romantis dan pilu. Drama ini berkisah tentang seorang gadis yatim piatu di abad ke-15 Korea, menjadi wanita pertama yang mengalahkan serangkaian diskriminasi sosial.

‘Jewel in the Palace’ menjadi salah satu drama tersukses secara global. Terbukti dari kualitasnya yang telah ditayangkan di lebih dari 90 negara.

Sumber foto: Google

7. Gunman in Joseon

Pembalasan dendam yang diiringi oleh kisah cinta, pertualangan, dan drama menjadikan drama ini wajib untuk ditonton. Drama ini bercerita tentang seorang pria pemberontak yang ahli menembak.

Ikuti kisahnya dalam drama bertema kerajaan ini, dengan berbagai adegan action yang memukau. Dijamin kamu akan menghabiskan waktu menonton drama ini.

Sumber foto: Google

8. Queen for Seven Days

Dalam drama ini kamu akan mengikuti kisah cinta tragis Raja Yeok dan Ratu Chae Kyung. Sang ratu harus digulingkan setelah hanya satu minggu merasakan tahtanya. 

Takdir terus-menerus menyatukan Chae Kyung dan pangeran, di mana berbagai tragedi mengikuti mereka di setiap kesempatan. Seiring berjalannya waktu, gadis itu menemukan dirinya ada di tengah persaingan antara raja dan pangeran.

Sumber foto: Google

9. The King in Love

Kisah cinta segitiga antara raja, sahabatnya, dan wanita yang sama-sama mereka cintai. Sang wanita pun mengalami kesulitan karena juga mencintai mereka berdua.

Berlatar belakang masa kerajaan Goryeo, kamu akan disuguhkan visual menarik. Lihat juga berbagai detail dan kostum yang berhasil menggambarkan keadaan di masa tersebut.

Baca Juga: 5 Serial K-Drama Im Siwan yang Harus Kamu Tonton, Termasuk Run On!

Sumber foto: Google

10. Queen Seondeok

Kisah yang satu ini memiliki latar belakang pada masa kerajaan Silla, salah satu kerajaan di Korea. Berkisah tentang Seon Deok, wanita yang akhirnya menjadi penguasa wanita pertama di Silla.

Kisahnya yang menegangkan akan membuat kamu terus tertarik menyaksikan tiap episode. Pasti membuat penasaran untuk menonton kisah kerajaan Silla ini lebih dalam.

Sumber foto: Google

11. Jumong

Drama bertema kerajaan ini akan menceritakan tentang kehidupan pendiri kerajaan Goryeo. Mulai dari kisahnya sebagai pangeran hingga ketikan mencoba membangun kerajaan.

Persiapkan diri kamu karena drama yang satu ini cukup panjang. Siapkan makanan, minuman, dan posisi paling nyaman sebelum kamu mulai menonton drama yang satu ini.

Sumber foto: Google

12. Hwarang: The Poet Warrior Youth

Hwarang, sekelompok pemuda paling elit di Kerajaan Silla menjadi latar belakang drama ini. Mereka memiliki semua kualitas dan keterampilan yang dibutuhkan untuk mempertahankan Kerajaan dan melindungi keluarga kerajaan.

Ikuti kisah para pemuda ini dalam mempertahankan kerajaannya. Gak ketinggalan unsur persahabatan dan romansa yang menyelimuti kehidupan mereka.

Sumber foto: Google

13. Sungkyunkwan Scandal

Ketika seorang gadis harus menyamar sebagai laki-laki untuk bersekolah. Hal ini dikarenakan sekolah di era Joseon gak menerima siswa perempuan, gadis pemberani mengambil nama saudara laki-lakinya yang sakit.

Ikuti kisah menarik, lucu, dan penuh drama ini. Cocok sekali bagi kamu yang baru mulai nonton drama saeguk.

Park Min-Young disini juga cantik banget lho. Kamu juga bisa kok tampil cantik dengan produk kecantikan dan kesehatan dari iStyle

Salah satunya adalah Laneige PR Youth Regenerating Cream yang membantu peremajaan kulit agar tampak muda dan cantik layaknya putri di jaman kerajaan.

Sumber foto: Google

14. Ruler: Master of the Mask

‘Ruler: Master of the Mask’ menceritakan kisah fiksi pada abad ke 18 mengenai seorang pangeran yang gak punya pilihan selain memakai topeng. Demi menyembunyikan wajahnya dari Grup Pyunsoo yang mengancam nyawanya.

Ikuti kisah sang pangeran dalam menjalankan tugasnya dan menghindari ancaman untuk hidupnya. Gak ketinggalan juga nih kisah romansa yang mengikuti perjalanan hidupnya.

Sumber foto: Google

15. Dong Yi

Berlatar pada akhir zaman Raja Joseon, Dong Yi yang berasal dari kelas bawah memulai hidup sebagai budak dan akhirnya berhasil menjadi selir peringkat atas. Meskipun masa lalunya yang kelam, dia berhasil menjadi sosok terbaik dari dirinya.

Itu dia rekomendasi buat kamu yang mau nonton drama Korea tentang kerajaan. Pemerannya pada cantik ya, kamu juga bisa tampil cantik seperti mereka dengan mengikuti berbagai tips kecantikan hanya di K-Hub. 

Nah, Teman iStyle ada rekomendasi juga gak buat drakor tema kerajaan? Kalau ada share di kolom komentar ya!

Comments

You must Register or Login to post a comment.