Beauty - 07 May 2021

Things You Must Know About Peel Off Mask

Agatha Febry - 07 May 2021
Things You Must Know About Peel Off Mask

Akhir-akhir tahun ini, Teman iStyle ngerasa gak kalau masker peel off sedang hype di kalangan pecinta skincare? Kenapa sih bisa begitu? Bisa dibilang karena keunikan masker ini yang membuat banyak orang tertarik menggunakannya.

Sebagian besar orang berbondong-bondong mencoba masker peel off dari berbagai macam brand karena mereka merasa ada sensasi tersendiri saat melepas masker ini. Tapi seperti pada produk kecantikan pada umumnya, pasti ada saja yang tergoda untuk mencobanya dan ada saja yang masih ragu. Nah untuk kamu yang masih ragu, yuk kenalan lebih dekat dengan peel off mask!

Sumber foto: Google

Menggunakan Cara Unik

Peel off mask adalah masker yang wujud awalnya berbentuk krim ataupun gel, kemudian diaplikasikan ke seluruh bagian wajah, kecuali area bibir, mata, dan alis. Setelah menunggu beberapa saat dan permukaan masker telah mengering, Teman iStyle dapat mengelupas lapisan masker dan melihat sendiri kulit mati atau komedo yang terangkat pada sisi permukaan dalam masker. Hal ini yang sering kali dianggap satisfying oleh sebagian besar orang saat menggunakan peel off mask.

Sumber foto: Pinterest

Mengangkat Kotoran dengan Maksimal

Seperti masker kecantikan pada umumnya, peel off mask juga berfungsi mengangkat kotoran yang ada pada kulit wajah secara maksimal. Kotoran pada kulit wajah itu seperti kulit mati maupun komedo.

Tapi peel off mask gak hanya dapat mengangkat komedo maupun kotoran pada wajah, peel off mask juga efektif dalam melembabkan kulit. Hal ini dikarenakan pengaplikasian masker tersebut dilakukan secara menyeluruh di semua sisi wajah dan didiamkan selama beberapa saat.

Untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal, pastikan Teman iStyle memakai peel off mask saat wajah sudah benar-benar bersih. Ada baiknya untuk mencuci wajah terlebih dahulu dengan air hangat sebelum menggunakan masker yang membuat pori-pori terbuka dan siap menerima kandungan dari masker itu sendiri. 

Sumber foto: Google

Kulit Berpori-pori Besar, Perlu Eksfoliasi 

Peel off mask pada umumnya hanya mengangkat tumpukan sel kulit mata dan kotoran yang berada di lapisan terluar kulit. Kalau kamu memiliki pori-pori yang terlihat besar, kamu harus menambah step setelah pengaplikasian masker ini.

Untuk mendapatkan wajah yang bersih dan bebas dari penyumbatan sel kulit mati, Teman iStyle tetap memerlukan bantuan dari chemical exfoliant. Kamu bisa melakukan eksfoliasi dengan menggunakan produk eksfoliasi yang kamu miliki.

Nah, caranya cukup simple. Setelah kamu menggunakan peel off mask, kamu dapat langsung melakukan eksfoliasi. Eits, kamu hanya boleh melakukan eksfoliasi sebanyak 1 sampai 2 kali dalam seminggu yah! 

Sumber foto: Google

Gak Semua Jenis Kulit Bisa Menggunakan 

Untuk pemilik kulit sensitif yang reaktif, coba cek lagi seberapa sensitif kulit kamu. Ada beberapa orang yang kulitnya justru semakin memerah setelah menggunakan masker peel off di wajahnya.

Sebaiknya, pemilik kulit sensitif dapat menghindari pemakaian masker ini, mengingat peel off mask bersifat eksfoliasi yang dikhawatirkan dapat menimbulkan iritasi pada Teman iStyle yang memiliki kulit sensitif. Oh iya, pastikan juga kamu memiliki peel off mask yang sudah dinyatakan aman oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Kamu juga harus tetap memperhatikan komposisi masker dan memilih kandungan masker yang sesuai dengan jenis kulit kamu yah!

Nah itu dia beberapa fakta yang kamu harus tahu tentang peel off mask yang sekarang sedang hype banget. Tertarik mencoba? 

 

Comments

You must Register or Login to post a comment.