Hallo semuanya..
BB cushion belakangan ini memang menjadi produk idaman dan menjadi produk wajib para wanita,
BB cushion ini menjadi idola karena kemasannya yang berbentuk compact powder yang di lengkapi dengan puff atau sponge yang memudahkan untuk dibawa dan digunakan di mana dan kapan aja. Selain itu,
BB cushion itu juga memiliki kandungan skincare dengan hasil yang dapat membuat wajah kamu tampil
flawless ala wanita Korea.
Ada banyak
BB cushion yang beredar di pasaran, mulai dari yang hasilnya matte hingga ke dewy finish, dan kali ini aku mau rekomendasiin 3
BB cushion yang hasilnya natural dan ringan banget di wajah yang bisa kamu gunakan untuk sehari-hari.
1. Laneige BB Cushion
Laneige BB Cushion merupakan salah satu cushion terbaik dan juga best seller,
BB Cushion dengan two-step oil control system ini bisa membuat wajah kamu tetap lembab sepanjang hari.
BB cushion ini dilengkapi SPF 50+++ membuat kamu tetap merasa aman untuk beraktivitas di luar ruangan.

Laneige BB cushion ini ada banyak pilihan mulai dari whitening, pore control sampai anti aging dengan pilihan 12 shades warna yang bisa kamu sesuaikan dengan skin tone kulit wajah kamu.
Laneige BB cushion ini hasilnya natural dan ringan banget di wajah dengan coverage medium dengan hasil akhir dewy look.
BACA JUGA :
2. Missha M Magic Cushion
Missha M Magic Cushion merupakan salah satu produk best seller dari
Missha, BB cushion dengan pilihan 2 shades ini dilengkapi dengan SPF 50+++, yang membedakan
Missha M Magic Cushion dengan BB Cushion lainnya adalah efek atau sensasi dingin yang dirasakan ketika produk ini diaplikan di wajah, dan ini juga yang membuat wajah terasa lembab banget sepanjang hari.
Missha M Magic Cushion selain dapt melembabkan wajah juga dapat mengontrol minyak berlebih pada wajah, dengan coverage medium, dan hasilnya juga sangat natural dan ringan banget di wajah sehingga kamu bisa merasa nyaman menjalankan aktifitas kamu. BB cushion ini juga memberikan efek wajah yang glowing bercahaya.

3. Tony Moly BCDation Moisture Cover Cushion
Mungkin dibandingkan dengan cushion brand lain, Cushion dari Tony Moly ini agak kurang familiar, padahal cushion dari Tony Moly ini juga ga kalah bagusnya dengan
cushion Korea yang lain.

Cushion ini hadir dengan 3 pilihan shades BCDation Cushion ini teksturnya ringan dan lembut, mampu menghasilkan kulit yang bercahaya dan mengurangi minyak berlebih di wajah.

Produk ini dapat melindungi kulit dari sinar matahari karena mengandung SPF 50 + / PA . Selain itu dapat berfungsi untuk memutihkan wajah dan memperbaiki keriput. Hasil akhir dari cushion ini adalah semi-matte namun wajah terlihat glow.
Nah, kira-kira BB Cushion mana yang cocok dengan kondisi kulit kamu?

Sumber: https://blog.istyle.id/3-rekomendasi-korean-bb-cushion-yang-natural-dan-ringan/
Comments
You must Register or Login to post a comment.